SISTEM KENDALI SUHU OTOMATIS UNTUK PROSES STERILISASI SUSU DENGAN METODE KONVENSIONAL MENGGUNAKAN KONTROL PID BERBASIS ARDUINO MEGA 2560 DENGAN TELEMETRI

ABDUL ROZAK, . (2015) SISTEM KENDALI SUHU OTOMATIS UNTUK PROSES STERILISASI SUSU DENGAN METODE KONVENSIONAL MENGGUNAKAN KONTROL PID BERBASIS ARDUINO MEGA 2560 DENGAN TELEMETRI. Sarjana thesis, UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA.

[img] Text
ABSTRAK ABDUL ROZAK.pdf

Download (92kB)
[img] Text
SKRIPSI ABDUL ROZAK.pdf

Download (2MB)

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah merancang dan membuat sistem kontrol suhu otomatis untuk menjaga kestabilan suhu pada saat proses sterilisasi susu dengan metode konvensional dilakukan dan proses tersebut dapat dipantau dan dikontrol dari jarak jauh (telemetri) dengan smartphone Android melalui koneksi Bluetooth. Penelitian ini dilakukan menggunakan Metode Penelitian dan Pengembangan (Research and Development) yang meliputi perencanaan, analisis kebutuhan, perancangan, pengujian, dan implementasi sistem. Kebutuhan sistem yang diperlukan pada penelitian ini adalah: sensor suhu yang dapat mengukur suhu pada objek secara tak sentuh, sistem kontrol suhu yang stabil, tepat waktu, dan dapat dikontrol dan dipantau dari jarak jauh (telemetri). Hasil penelitian ini menunjukkan Sistem Kontrol Suhu Otomatis untuk Proses Sterilisasi Susu dengan Metode Konvensional Berbasis Arduino Mega 2560 dengan Telemetri yang telah dirancang, direalisasikan, dan diuji dapat menjaga kestabilan suhu pada saat proses sterilisasi susu dilakukan yaitu pada suhu 1200C selama 15 menit dengan persentasi error sebesar 0,26% dengan parameter KP = 7, KI = 7, KD = 40. Proses sterilisasi susu tersebut juga dapat dipantau dan dikontrol dari jarak jauh secara telemetri dengan smartphone Android melalui koneksi Bluetooth dengan radius maksimal 10 meter.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Additional Information: Drs. Jusuf Bintoro, MT ; Muhammad Yusro, S.Pd., MT
Subjects: Teknologi dan Ilmu Terapan > Teknik Elektronika
Divisions: FT > S1 Pendidikan Teknik Elektronika
Depositing User: hartati .
Date Deposited: 22 Oct 2019 15:46
Last Modified: 14 Apr 2022 05:33
URI: http://repository.unj.ac.id/id/eprint/359

Actions (login required)

View Item View Item