PENGARUH METODE PUZZLE TERHADAP KEMAMPUAN MENULIS ARGUMENTASI SISWA KELAS X SMA NEGERI 1 CIKARANG SELATAN

USMAYATI SAHARA, . (2013) PENGARUH METODE PUZZLE TERHADAP KEMAMPUAN MENULIS ARGUMENTASI SISWA KELAS X SMA NEGERI 1 CIKARANG SELATAN. Sarjana thesis, UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA.

[img] Text
skripsi.pdf

Download (2MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh metode Puzzle terhadap kemampuan menulis argumentasi siswa kelas X SMA Negeri 1 Cikarang Selatan. Penelitian ini dilaksanakan pada tahun ajaran genap 2012/2013. Metode penelitian yang digunakan ialah metode eksperimen. Populasi penelitian ini ialah seluruh siswa kelas X SMA Negeri 1 Cikarang Selatan, yang berjumlah tujuh kelas. Pengambilan sampel penelitian dilakukan secara acak untuk mendapatkan satu kelas eksperimen dan kelas kontrol. Setiap kelas diambil sampel sebanyak 30 siswa. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini ialah kemampuan menulis argumentasi yang didasarkan pada aspek pendahuluan, tubuh argumen, kesimpulan, aspek ejaan dan tanda baca, diksi, kalimat efektif, dan paragraf efektif. Berdasarkan hasil penelitian, diketahui bahwa kelas eksperimen mencapai nilai rata-rata sebesar 77,8, nilai ini lebih tinggi dibandingkan dengan nilai rata�rata kelas kontrol 53,1. Sebelum sampel penelitian ini dianalisis, dilakukan uji persyaratan analisis data terlebih dahulu, yaitu uji normalitas dan homogenitas. Untuk uji normalitas, digunakan uji Liliefors. Dari hasil perhitungan uji normalitas diperoleh Lо untuk kelas kontrol sebesar Lo= 0,1486 dan Lo untuk kelas eksperimen sebesar Lo= 0,0523. Adapun Lt (Ltabel) sebesar 0,161 pada taraf signifikansi 0,05. Dengan demikian, sampel penelitian ini berdistribusi normal karena Lo lebih kecil dari Lt. Untuk uji homogenitas, digunakan rumus uji Barlet. Dari hasil penghitungan diperoleh X2 tabel sebesar 3,841 sedangkan X2 hitung sebesar 3,338 dengan derajat kebebasan (dk) = (N-1) = 30 – 1 = 29, dan taraf signifikan α = 0,05, maka diperoleh X2 hitung = 3,338 lebih kecil daripada X2 tabel= 3,841 dengan melihat kriteria pengujian, maka dapat disimpulkan bahwa data tersebut mempunyai varian yang sama atau homogen. Selanjutnya, dilakukan pengujian hipotesis dengan uji-t. berdasakan hasil perhitungan, diperoleh thitung = 8,3 dan ttabel = 1,67 dalam taraf nyata 0,05. Dengan demikian, dapat disimpulkan hipotesis penelitian yang mengatakan bahwa terdapat pengaruh metode puzzle terhadap kemampuan menulis argumentasi siswa kelas kelas X SMA Negeri 1 Cikarang Selatan. Berdasarkan hasil penelitian, pengunaan metode puzzle dapat diterapkan sebagai salah satu metode pengajaran untuk pembelajaran menulis argumentasi. Metode ini pada dasarnya memiliki kelebihan,antara lain: siswa tertarik dengan materi yang diajarkan oleh guru, siswa mampu memusatkan perhatiannya untuk konsentrasi lebih terhadap materi ajar dengan baik dan cepat, memperluas pengetahuannya, bekerja sama dengan teman kelompoknya dalam pembelajaran, siswa lebih termotivasi dalam pembelajaran Bahasa Indonesia, metode ini juga sederhana dan mudah untuk diaplikasikan dalam pembelajaran lainnya

Item Type: Thesis (Sarjana)
Additional Information: 1). Dr. Fathiaty Murtadho, M.Pd. ; 2). Dr. Endry Boeriswati, M.Pd.
Subjects: Kesenian > Seni (umum)
Bahasa dan Kesusastraan > Bahasa Indonesia
Divisions: FBS > S1 Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia
Depositing User: Users 14685 not found.
Date Deposited: 23 Sep 2022 03:07
Last Modified: 23 Sep 2022 03:07
URI: http://repository.unj.ac.id/id/eprint/36368

Actions (login required)

View Item View Item