PENGARUH METODE PICTURE AND PICTURE DAN METODE PERMAINAN TERHADAP KEMAMPUAN BERBAHASA PADA ANAK AUTIS DI PELANGI ANAKU TANGGERANG

REALISA KURNIA, . (2011) PENGARUH METODE PICTURE AND PICTURE DAN METODE PERMAINAN TERHADAP KEMAMPUAN BERBAHASA PADA ANAK AUTIS DI PELANGI ANAKU TANGGERANG. Sarjana thesis, UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA.

[img] Text
REALISA KURNIA.pdf

Download (390kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh metode picture and picture dan metode permainan terhadap kemampuan berbahasa pada anak autis di Pelangi Anakku Tangerang. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Mei 2011 tahun ajaran 2011/2012. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kuasi eksperimen. Kelompok eksperimen pertama diberi perlakuan dengan metode picture and picture sedangkan kelompok eksperimen kedua diberikan perlakuan dengan metode permainan kemudian kedua kelompok sama-sama diberi tes. Sampel diambil secara acak dari populasi yaitu siswa TK Pelangi Anakku Tangerang sebanyak 10 orang pada tahun ajaran 2011/2012. Sebanyak 5 orang sebagai kelas eksperimen pertama dan 5 orang sebagai kelompok eksperimen kedua. Instrumen yang digunakan adalah tes kemampuan berbahasa. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah uji normalitas, uji homogenitas, dan untuk pengujian hipotesis digunakan uji-t pada taraf signifikansi α = 0,05. Nilai rata-rata kelompok eksperimen pertama sebesar 70,1, sedangkan nilai rata-rata pada kelompok eksperimen kedua sebesar 66,7. Data skor yang diperoleh memperlihatkan pengaruh yang menonjol antara kedua kelompok. Setelah dilakukan analisis data untuk uji normalitas kemampuan berbahasa kelas eksperimen kedua, diperoleh hasil L hitung sebesar 0,1131 yang lebih kecil daripada L tabel sebesar 0,337 pada taraf signifikansi α = 0,05 dan N = 5. Begitu juga untuk uji normalisats kelompok eksperimen kedua diperoleh L hitung sebesar 0,1410 yang lebih kecil daripada L tabel sebesar 0,337 pada taraf signifikansi α = 0,05 dan N = 5. Adapun hasil uji homogenitas menunjukkan bahwa X hitung sebesar 0,032 dengan dk = 1 dan α = 0,05 lebih kecil dari X tabel sebesar 3,84. Berdasarkan hasil pengujian hipotesis menunjukkan bahwa t hitung sebesar 2,16 lebih besar daripada t tabel 1,86 pada taraf signifikansi α = 0,05 dan dk = 8. Hal ini berarti bahwa Ho yang berbunyi tidak ada pengaruh metode picture and picture dan metode permainan terhadap kemampuan berbahasa pada anak autis di Pelangi Anakku Tangerang ditolak. Dengan demikian, dapat disimpulkan, bahwa ada pengaruh metode picture and picture dan metode permainan terhadap kemampuan berbahasa pada anak autis di Pelangi Anakku Tangerang.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Additional Information: 1). Prof.Dr. H. Achmad HP ; 2). Dra. Krisanjaya, M.Hum.
Subjects: Bahasa dan Kesusastraan > Bahasa Indonesia
Divisions: FBS > S1 Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia
Depositing User: Users 14685 not found.
Date Deposited: 29 Sep 2022 03:19
Last Modified: 29 Sep 2022 03:19
URI: http://repository.unj.ac.id/id/eprint/36506

Actions (login required)

View Item View Item