PENGARUH KOMUNIKASI PEMASARAN TERPADU TERHADAP BRAND AWARENESS PRODUK LOKAL SEJAUH MATA MEMANDANG (Survei Pada Jumlah Likes Akun Instagram @sejauh_mata_memandang Konten Baur Pada 5 November 2022)

KIKI DWI ARVIANI, . (2023) PENGARUH KOMUNIKASI PEMASARAN TERPADU TERHADAP BRAND AWARENESS PRODUK LOKAL SEJAUH MATA MEMANDANG (Survei Pada Jumlah Likes Akun Instagram @sejauh_mata_memandang Konten Baur Pada 5 November 2022). Sarjana thesis, UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA.

[img] Text
COVER.pdf

Download (639kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (221kB)
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (210kB) | Request a copy
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (167kB) | Request a copy
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (436kB) | Request a copy
[img] Text
BAB V.pdf
Restricted to Registered users only

Download (94kB) | Request a copy
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (111kB)
[img] Text
LAMPIRAN.pdf
Restricted to Registered users only

Download (5MB) | Request a copy

Abstract

Komunikasi pemasaran merupakan kunci utama dalam menjalankan sebuah bisnis, karena setiap bisnis apa pun berkembang dan berhasil jika menerapkan komunikasi pemasaran yang tepat. Sayangnya tidak semua pelaku bisnis mengkomunikasikan produk atau jasanya dengan tepat, sehingga banyak konsumen yang belum mengenali produk atau jasa yang ditawarkan. Terdapat salah satu perusahaan yang berusaha menerapkan komunikasi pemasaran yaitu Sejauh Mata Memandang yang merupakan jenama tekstil dengan konsep slow fashion dan circular fashion. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh komunikasi pemasaran terpadu terhadap brand awareness produk lokal Sejauh Mata Memandang (survei pada jumlah likes akun Instagram @sejauh_mata_memandang konten Baur pada 5 November 2022). Teori yang digunakan adalah teori komunikasi pemasaran yang menjelaskan komunikasi pemasaran harus terintegrasi untuk menciptakan kesadaran merek. Penelitian ini mempunyai dua variabel yaitu komunikasi pemasaran terpadu dan brand awareness. Variabel komunikasi pemasaran terpadu memiliki lima dimensi yaitu periklanan, promosi penjualan, hubungan masyarakat, penjualan personal, dan pemasaran langsung. Sedangkan variabel brand awareness menggunakan empat dimensi yaitu unware of brand, brand recognition, brand recall, dan top of mind. Paradigma dalam penelitian ini adalah paradigma positivis. Pendekatan yang digunakan adalah kuantitatif. Metode yang digunakan survei dengan jenis penelitian kausal. Populasi dari jumlah likes dari Instagram produk lokal Sejauh Mata Memandang versi Baur pada 5 November 2022 sebanyak 7,497 akun. Penelitian ini fokus kepada satu konten Baur, jumlah likes mewakili konten Baur, dan jangkauan responden tidak terlalu besar yang kemudian diukur menggunakan rumus Slovin, sehingga jumlah sampel sebanyak 98 akun. Teknik penarikan sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah purposive sampling. Metode analisis data menggunakan univariat dan bivariat regresi linear sederhana. Hasil penelitian menunjukan bahwa semua alat ukur yang ditetapkan dalam penelitian ini valid, karena data yang digunakan sesuai dengan kriteria yang diukur. Selanjutnya Ha dalam penelitian ini yaitu “Terdapat pengaruh komunikasi pemasaran terpadu terhadap brand awareness produk lokal Sejauh Mata Memandang” diterima, sedangkan Ho dalam penelitian ini yaitu “Tidak terdapat pengaruh komunikasi pemasaran terpadu terhadap brand awareness produk lokal Sejauh Mata Memandang” ditolak, sehingga dapat diketahui bahwa terdapat pengaruh komunikasi pemasaran terpadu terhadap brand awareness produk lokal Sejauh Mata Memandang. Komunikasi pemasaran terpadu yang dilaksanakan oleh Sejauh Mata Memandang sudah berjalan dengan baik, karena konsumen telah mengenali dan mengingat produk lokal Sejauh Mata Memandang versi Baur, salah satunya melalui logo, tagline, hingga konsep bisnis slow fashion dan circular fashion. Namun, Sejauh Mata Memandang harus meningkatkan media sosial Instagramnya melalui publikasi konten secara interaktif dan mengikuti trend. Marketing communication is the main key to running a business because any business can thrive and succeed if it implements the right marketing communications. Unfortunately, not all business people communicate their products or services correctly, so many consumers do not recognize the products or services offered. There is one company that is trying to implement marketing communications, namely Sejauh Mata Memandang which is a textile brand with the concept of slow fashion and circular fashion. The purpose of this study was to determine the effect of integrated marketing communications on brand awareness of local products Sejauh Mata Memandang (a survey on the number of likes on the Instagram account @sejah_mata_memandang for Baur content on November 5, 2022). The theory used is marketing communication which explains marketing communication must be integrated to create brand awareness. This research has two variables, namely integrated marketing communication and brand awareness. Integrated marketing communication variables have five dimensions, namely advertising, sales promotion, public relations, personal sales, and direct marketing. At the same time, the brand awareness variable uses dimensions, namely unware of brand, brand recognition, brand recall, and top of mind. The paradigm in this study is the positivist paradigm. The approach used is quantitative. The method used is a survey with a causal research type. The population of Instagram likes for local products Sejauh Mata Memandang, the Baur version on November 5, 2022, is 7,497 accounts. This research focuses on one Baur content, the number of likes represents the Baur content, and the reach of the respondents is not too large which is then measured using the Slovin formula, so the total sample is 98 accounts. The sampling technique used in this study was purposive sampling. Methods of data analysis using univariate and bivariate simple linear regression. The results of the study show that all the measuring instruments specified in this study are valid because the data used is by the criteria being measured. Furthermore, Ha in this study, namely "There is an effect of integrated marketing communications on brand awareness of local products Sejauh Mata Memandang" was accepted, while Ho in this study, namely "There is no effect of integrated marketing communications on brand awareness of local products Sejauh Mata Memandang" was rejected, so that it can be known that there is an influence of integrated marketing communications on brand awareness of local products Sejauh Mata Memandang. The integrated marketing communications carried out by Jauh Mata Memandang have been going well, because consumers have recognized and remembered the Baur version of Far Mata Memandang local products, one of which is through the logo, tagline, to the slow fashion and circular fashion business concepts. However, As Far as the Eyes can see, they have to improve their Instagram social media by publishing content interactively and following trends. Keywords: Brand awareness, integrated marketing communications, marketing communications

Item Type: Thesis (Sarjana)
Additional Information: 1). Dr. Kinkin Yuliaty Subarsa Putri, M.Si. 2). Nada Arina Romli, M.I.Kom.
Subjects: Ilmu Sosial > Ilmu Sosial (Umum)
Divisions: FIS > S1 Ilmu Komunikasi
Depositing User: Users 18087 not found.
Date Deposited: 28 Aug 2023 04:18
Last Modified: 28 Aug 2023 04:18
URI: http://repository.unj.ac.id/id/eprint/38846

Actions (login required)

View Item View Item