Analisa Perilaku Bangunan Tidak Beraturan Horizontal Dengan Variasi Dimensi Kolom Terhadap Gempa

Nadia Rahma Pramesti, . (2018) Analisa Perilaku Bangunan Tidak Beraturan Horizontal Dengan Variasi Dimensi Kolom Terhadap Gempa. Sarjana thesis, UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA.

[img] Text
Skripsi - Nadia Rahma Pramesti - 5415134224.pdf

Download (4MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis perilaku bangunan terhadap beban gempa dengan menggunakan variasi perubahan dimensi kolom menjadi lebih kecil pada bangunan tidak beraturan secara horizontal system non paralel. Objek penelitian ini menggunakan Wisma Cipinang Indah yang merupakan bangunan yang memiliki ketidakberaturan horizontal system non paralel yaitu ketidakberatuan posisi corewall yang tidak berada di pusat massa bangunan dan bentuk corewall yang miring. Perilaku struktur bangunan menghasilkan respon struktur berupa gaya geser dasar, periode getar struktur, simpangan total dan simpangan antar tingkat. Analisis terhadap beban gempa menggunakan analisis dinamis respons spektrum berdasarkan SNI 1726:2012 dengan bantuan software ETABS versi 9.7.4. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pengecilan dimensi kolom pada bangunan yang tidak beraturan horizontal system non paralel menurunkan kekakuan bangunan sehingga memperkecil gaya dalam struktur, memperbesar periode getar struktur, memperkecil gaya geser dasar, memperbesar simpangan total dan simpangan antar tingkat. Selain itu, bangunan ketidakberaturan system non paralel juga menyebabkan perbedaan simpangan total rata-rata yang besar terhadap perilaku bangunan dari arah sumbu X dan sumbu Y sebesar 104,05%. Oleh karena itu, bangunan dengan variasi pengecilan dimensi kolom dengan ketidakberaturan system non paralel akan menurunkan ketahanan bangunan terhadap beban gempa dan menghasilkan perilaku bangunan yang mempunyai perbedaan ketahanan bangunan yang sangat besar dari sumbu X dan sumbu Y.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Additional Information: 1) Drs. Prihantono, M. Eng 2) Dr. Gina Bachtiar, MT
Subjects: Teknologi dan Ilmu Terapan > Konstruksi Bangunan
Divisions: FT > S1 Pendidikan Teknik Bangunan
Depositing User: sawung yudo
Date Deposited: 22 Oct 2019 14:12
Last Modified: 22 Oct 2019 14:12
URI: http://repository.unj.ac.id/id/eprint/431

Actions (login required)

View Item View Item