PROTOTIPE SISTEM PEMANTAUAN BIAYA LISTRIK DAN KONTROL PENGGUNAAN LISTRIK UNTUK BEBAN LISTRIK RUMAH TANGGA BERBASIS INTERNET OF THINGS (IOT)

NOVA DWI ASTUTI, . (2024) PROTOTIPE SISTEM PEMANTAUAN BIAYA LISTRIK DAN KONTROL PENGGUNAAN LISTRIK UNTUK BEBAN LISTRIK RUMAH TANGGA BERBASIS INTERNET OF THINGS (IOT). Sarjana thesis, UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA.

[img] Text
COVER.pdf

Download (1MB)
[img] Text
BAB 1.pdf

Download (203kB)
[img] Text
BAB 2.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy
[img] Text
BAB 3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy
[img] Text
BAB 4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB) | Request a copy
[img] Text
BAB 5.pdf
Restricted to Registered users only

Download (120kB) | Request a copy
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (254kB)
[img] Text
LAMPIRAN.pdf
Restricted to Registered users only

Download (737kB) | Request a copy

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk merancang bangun, menguji dan menganalisis prototipe sistem pemantauan biaya listrik dan kontrol penggunaan listrik untuk beban listrik rumah tangga berbasis Internet of Things (IoT). Diharapkan sistem alat ini dapat membantu memantau biaya listrik agar dapat meminimalisir terjadinya lonjakan tagihan akhir bulan maupun sebagai pengingat untuk menghemat penggunaan listrik. Selain itu, berdasarkan posisi aman Miniature Circuit Breaker (MCB) yang biasanya diletakan di daerah lebih tinggi, akan menjadi mudah dengan adanya fitur kontrol on/off penggunaan listrik dengan Miniature Circuit Breaker (MCB) sebagai media beban yang diukur dari jarak jauh dengan memanfaatkan Internet of Things. Penelitian dilakukan dengan menggunakan metode penelitian rekayasa teknik berdasarkan pendekatan keteknikan. Sistem yang diusulkan menggunakan ESP32 sebagai mikrokontroler, Miniature Circuit Breaker (MCB), sensor arus PZEM-004T, sistem catu daya switching, Solid State Relay (SSR), dan LCD I2C 16x2 yang diintegrasikan dengan situs web sebagai Internet of Things (IoT). Keunggulan sistem bersifat mudah digunakan dan dapat diakses dari jarak jauh secara real-time. Hasil penelitian dalam pengujian yang dilaksanakan selama 24 jam menunjukan bahwa sistem sudah dapat berjalan dengan baik dengan sistem pemantauan menunjukan hasil pembacaan dari sensor PZEM-004T dengan akurasi > 90% dari hasil alat ukur pembanding. Sedangkan untuk sistem pengendali juga sudah cukup berjalan dengan baik walau masih ada delay dengan rata-rata 4,1 detik hingga alat menyala. Untuk situs web sudah responsive menerima data real-time yang kirimkan oleh server, selain itu situs web dengan akses URL dapat dengan mudah diakses di semua device yang memiliki aplikasi pencarian seperti google sehingga dapat dipantau dan dikendalikan dari jarak jauh selama alat dan device pengendali terhubung dengan jaringan internet. The aim of this research is to design, test and analyze a prototype system for monitoring electricity costs and controlling electricity use for household electricity loads based on the Internet of Things (IoT). It is hoped that this tool system can help monitor electricity costs in order to minimize spikes in end-of-month bills and serve as a reminder to save electricity usage. Apart from that, based on the safe position of the Miniature Circuit Breaker (MCB) which is usually placed in a higher area, it will be easy with the on/off control feature for electricity use with the Miniature Circuit Breaker (MCB) as a load medium that is measured remotely using the Internet. of Things. The research was carried out using engineering research methods based on an engineering approach. The proposed system uses ESP32 as a microcontroller, Miniature Circuit Breaker (MCB), PZEM-004T current sensor, switching power supply system, Solid State Relay (SSR), and 16x2 I2C LCD which is integrated with a website as the Internet of Things (IoT). The advantage of the system is that it is easy to use and can be accessed remotely in real-time. The results of research in testing carried out for 24 hours show that the system can run well with the monitoring system showing readings from the PZEM-004T sensor with an accuracy of > 90% of the results of the comparison measuring instrument. Meanwhile, the control system is also running quite well, although there is still a delay of an average of 4.1 seconds until the device turns on. For websites that are responsive to receiving real-time data sent by the server, apart from that, websites with URL access can be easily accessed on all devices that have search applications such as Google so that they can be monitored and controlled remotely as long as the tool and controlling device are connected to it. Internet Network.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Additional Information: 1). Dr. Aodah Diamah, S.T, M.Eng ; 2). Dr. Muhammad Yusro, M.Pd, M.T, Ph.D.
Subjects: Teknologi dan Ilmu Terapan > Teknik Elektronika
Divisions: FT > S1 Pendidikan Teknik Elektronika
Depositing User: Users 21244 not found.
Date Deposited: 01 Feb 2024 05:17
Last Modified: 01 Feb 2024 05:17
URI: http://repository.unj.ac.id/id/eprint/44126

Actions (login required)

View Item View Item