SISTEM PENYIMPANAN DAN PENGAMANAN BARANG BERHARGA PRIBADI DI LEMARI MENGGUNAKAN QR CODE SCANNER GM66 BERBASIS TELEGRAM

REZA RAMADHANI, . (2024) SISTEM PENYIMPANAN DAN PENGAMANAN BARANG BERHARGA PRIBADI DI LEMARI MENGGUNAKAN QR CODE SCANNER GM66 BERBASIS TELEGRAM. Sarjana thesis, UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA.

[img] Text
BAB 1.pdf

Download (249kB)
[img] Text
BAB 2.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy
[img] Text
BAB 3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (695kB) | Request a copy
[img] Text
BAB 4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (829kB) | Request a copy
[img] Text
BAB 5.pdf
Restricted to Registered users only

Download (128kB) | Request a copy
[img] Text
COVER.pdf

Download (741kB)
[img] Text
Daftar Pustaka.pdf

Download (248kB)
[img] Text
LAMPIRAN.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy

Abstract

Reza Ramadhani (1513617053). Pengembangan Sistem Penyimpanan dan Pengamanan Barang Berharga Pribadi di Lemari Menggunakan QR Code Scanner GM66 Berbasis Telegram. Skripsi, Jakarta : Program Studi Pendidikan Teknik Elektronika, Fakultas Teknik, Universitas Negeri Jakarta, 2024. Dosen Pembimbing Drs. Jusuf Bintoro, M.T., dan Dr. Muhammad Yusro, M.Pd. M.T. Penelitian sistem penyimpanan dan pengamanan barang berharga pribadi di lemari menggunakan QR Code Scanner GM66 berbasis telegram bertujuan untuk merancang bangun serta menguji sistem pada lemari agar meningkatkan keamanan barang berharga yang diletakkan di dalam lemari yang terhubung dengan Smartphone Android. Penelitian dilakukan di labolatorium Instrumentasi dan Kendali program studi Pendidikan Teknik Elektronika Universitas Negeri Jakarta. Sistem yang dibuat memiliki 5 subsistem yaitu : (1) Subsistem sumber tegangan yang berfungsi untuk memilih sumber tegangan pada sistem, (2) Subsistem keamanan pintu lemari yang berfungsi sebagai pengamanan pintu lemari, (3) Subsistem QR Code Scanner GM66 berfungsi untuk mengetahui jarak baca sensor scanner, (4) Subsistem Modul sensor infrared terhadap buzzer untuk keamanan barang ketika ingin diambil, (5) Subsistem perangkat lunak untuk mengetahui komunikasi antara pengguna dengan sistem dengan menggunakan aplikasi telegram. Setelah melakukan pengujian terhadap sistem penyimpanan dan pengamanan barang berharga pribadi di lemari menggunakan QR code scanner GM66 berbasis telegram, sistem mampu mengambil foto melalui ESP32CAM apabila pengguna memasukkan password dengan benar dan pengguna mengirim pesan konfirmasi /ya ke bot telegram untuk membuka pintu. QR code scanner GM66 yang digunakan untuk scan kode QR mampu membaca gambar kode QR dengan rentang jarak 10-105 cm dengan ukuran gambar 7cmx 7cm. Juga dapat mengaktifkan alarm apabila pengguna atau orang asing mengambil barang tanpa melakukan scan kode QR. Mini UPS yang digunakan mampu memasok energi listrik ke sistem selama 4 jam 21 menit ketika sumber listrik utama padam. Serta aplikasi telegram mampu bekerja sebagai interface antara sistem dengan pengguna. Berdasarkan hasil data pengujian, maka sistem yang dirancang berhasil dan berfungsi sesuai dengan tujuan penelitian. Kata Kunci : Lemari, QR Code scanner GM66, Telegram, Modul ESP32CAM, Arduino Mega 2560. Reza Ramadhani (1513617053). Pengembangan Sistem Penyimpanan dan Pengamanan Barang Berharga Pribadi di Lemari Menggunakan QR Code Scanner GM66 Berbasis Telegram. Skripsi, Jakarta : Program Studi Pendidikan Teknik Elektronika, Fakultas Teknik, Universitas Negeri Jakarta, 2023. Dosen Pembimbing Drs. Jusuf Bintoro, M.T., dan Dr. Muhammad Yusro, M.Pd. M.T. Research on the storage and security system for personal valuables in the chest using a telegram-based GM66 QR Code Scanner aims to design, build and test the system in the cupboard to increase the security of valuables placed in the cupboard connected to the Android Smartphone. The research was conducted in the Instrumentation and Control laboratory of the Electronics Engineering Education study program at the State University of Jakarta. The system created has 5 subsystems, namely: (1) Voltage source subsystem that functions to select the voltage source in the system, (2) Cabinet door security subsystem that functions as a cabinet door security, (3) GM66 QR Code Scanner subsystem functions to determine the reading distance of the scanner sensor, (4) Infrared sensor module subsystem against buzzer for security of goods when they want to be taken, (5) Software subsystem to find out the communication between users and the system using the telegram application. After testing the storage and security system for personal valuables in the cupboard using a GM66 QR code scanner based on telegram, the system is able to take photos via ESP32CAM if the user enters the password correctly and the user can send a confirmation message / yes to the telegram bot to open the door. GM66 QR code scanner used to scan QR codes is able to read QR code images with a distance range of 10-105 cm with an image size of 7cmx 7cm. It can also activate an alarm if a user or stranger takes an item without scanning the QR code. The mini UPS used is able to supply electrical energy to the system for 4 hours 21 minutes when the main power source goes out. And the telegram application is able to work as an interface between the system and the user. Based on the results of the test data, the designed system is successful and functions in accordance with the research objectives. Keyword : Storage, QR Code scanner GM66, Telegram, ESP 32 Cam, Arduino Mega 2560.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Additional Information: 1). Drs. Jusuf Bintoro, M.T 2). Dr. Muhammad Yusro,M.Pd, M.T
Subjects: Teknologi dan Ilmu Terapan > Teknik Elektronika
Divisions: FT > S1 Pendidikan Teknik Elektronika
Depositing User: Users 21229 not found.
Date Deposited: 02 Feb 2024 04:46
Last Modified: 02 Feb 2024 04:46
URI: http://repository.unj.ac.id/id/eprint/44175

Actions (login required)

View Item View Item