FILM ANIMASI 2D “NYOROG” SEBAGAI UPAYA PENINGKATAN AWARENESS BUDAYA TRADISIONAL BAGI GENERASI ALPHA INDONESIA

FITRIA WAHYUNINGSIH, . (2024) FILM ANIMASI 2D “NYOROG” SEBAGAI UPAYA PENINGKATAN AWARENESS BUDAYA TRADISIONAL BAGI GENERASI ALPHA INDONESIA. Sarjana thesis, UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA.

[img] Text
COVER.pdf

Download (2MB)
[img] Text
BAB 1.pdf

Download (1MB)
[img] Text
BAB 2.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB) | Request a copy
[img] Text
BAB 3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB) | Request a copy
[img] Text
BAB 4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy
[img] Text
BAB 5.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (1MB)
[img] Text
LAMPIRAN.pdf
Restricted to Registered users only

Download (3MB) | Request a copy

Abstract

*****ABSTRAK******** Budaya tradisional Indonesia khususnya budaya betawi semakin perlahan semakin tergerus oleh perkembangan zaman. Persoalan ini dihadapi oleh masyarakat Betawi dalam ranah internal dan eksternal. Permasalahan internal sendiri dipusatkan kepada permasalahan masyarakat yang kurang berani mereposisi, mengulang kembali, serta mengisi budaya betawi di tengah masyarakat. Permasalahan eksternal diakibatkan dari banyaknya pengaruh kuat dari pola hidup hedonisme yang sudah merajalela. Tradisi menghantarkan makanan merupakan kegiatan yang biasa dilakukan oleh masyarakat terutama pada bulan Ramadhan. Penelitian membuktikan bahwa sebagian besar generasi alpha Indonesia pernah menghantarkan makanan kepada keluarga maupun tetangga namun sayangnya generasi alpha tidak mengetahui bahwa kegiatan tersebut merupakan tradisi yang dilakukan oleh masyarakat Betawi yakni tradisi Nyorog. Film animasi 2D merupakan media yang tepat untuk memperkenalkan dan melestarikan kembali tradisi Nyorog mengingat generasi alpha yang berkaitan erat dengan teknologi dan menyukai audio visual. Film animasi 2D ini bertujuan untuk menjadi peran penting dalam mendukung pelestarian dan pemahaman budaya tradisi Nyorog di tengah perkembangan teknologi dan budaya baru. Perancangan film animasi 2D ini menggunakan metode design thinking yang melibatkan berbagai pihak diantaranya animator, budayawan dan generasi alpha. Penggunaan metode design thinking akan memastikan pengembangan konten cerita dan karakter yang sesuai dengan kebutuhan dari responden. Iterasi juga dilakukan secara berkala untuk memastikan animasi telah mencakup tujuan-tujuan yang telah diharapkan. Hasil dari perancangan film animasi 2D yakni “Nyok Nyorog” yang ditampikan dalam format mp4 dengan durasi 9 menit 6 detik. Animasi ini terdiri dari 45 scene yang mencakup opening berupa judul hingga credit title yang memuat nama-nama orang yang terlibat dalam proses produksi animasi ini. Media yang digunakan untuk pendistribusian animasi yakni YouTube yang merupakan platform yang diminati oleh generasi Alpha. Nyok Nyorog merupakan animasi dengan gaya kartun yang bercerita tentang keluarga yang akan pergi kerumah kakek dan nenek untuk melakukan tradisi Nyorog. Animasi ini juga menampilkan budaya Betawi seperti rumah Betawi dan makanan Betawi. Hasil animasi ini diberikan kepada generasi alpha yang memberikan respon positif, generasi alpha indonesia memahami konsep tradisi Nyorog dan tertarik untuk melestarikan tradisi Nyorog oleh karena itu animasi ini akan menjadi salah satu media pengenalan tradisi Nyorog yang dapat diakses melalui YouTube. *****ABSTRACT******** Traditional Indonesian culture, especially Betawi culture, is slowly being eroded by developments over time. This problem is faced by the Betawi people in the internal and external realms. The internal problems themselves are focused on the problems of people who do not have the courage to reposition, repeat, and fill Betawi culture in society. External problems result from the many strong influences of the rampant hedonistic lifestyle. The tradition of delivering food is an activity commonly carried out by people, especially during the month of Ramadan. Research shows that most of Indonesia's alpha generation has delivered food to family and neighbors, but unfortunately the alpha generation does not know that this activity is a tradition carried out by the Betawi people, namely the Nyorog tradition. 2D animated films are the right medium to reintroduce and preserve the Nyorog tradition considering that the alpha generation is closely related to technology and loves audio visuals. This 2D animated film aims to play an important role in supporting the preservation and understanding of Nyorog traditional culture amidst new technological and cultural developments. The design of this 2D animated film uses the design thinking method which involves various parties including animators, cultural figures and the alpha generation. Using the design thinking method will ensure the development of story content and characters that suit the needs of respondents. Iteration is also carried out periodically to ensure the animation has achieved the expected goals. The result of designing the 2D animated film is "Nyok Nyorog" which is displayed in mp4 format with a duration of 9 minutes 6 seconds. This animation consists of 45 scenes which include the opening title to the credit title which contains the names of the people involved in the production process of this animation. The media used for distributing animation is YouTube, which is a platform that is popular with the Alpha generation. Nyok Nyorog is an animation in a cartoon style that tells the story of a family who will go to their grandparents' house to carry out the Nyorog tradition. This animation also displays Betawi culture such as Betawi houses and Betawi food. The results of this animation were given to the alpha generation who gave a positive response, the Indonesian alpha generation understands the concept of the Nyorog tradition and is interested in preserving the Nyorog tradition, therefore this animation will be one of the media for introducing the Nyorog tradition which can be accessed via YouTube.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Additional Information: 1) Eko Hadi Prayitno, M.Pd. ; 2) Dr. Rizki Taufik Rakhman, S.Sn., M.Si.
Subjects: Kesenian > Seni Rupa, Fotografi
Kesenian > Seni (umum)
Divisions: FBS > S1 Pendidikan Seni Rupa
Depositing User: Users 22158 not found.
Date Deposited: 01 Mar 2024 03:44
Last Modified: 01 Mar 2024 03:44
URI: http://repository.unj.ac.id/id/eprint/45153

Actions (login required)

View Item View Item