Pengembangan Sistem Informasi Perpustakaan Menggunakan Full-Text Searching Dengan Pendekatan Deway Decimal Classification Di Perpustakaan SMK Negeri 6 Jakarta

RIFQI IMAN FAUZI, . (2018) Pengembangan Sistem Informasi Perpustakaan Menggunakan Full-Text Searching Dengan Pendekatan Deway Decimal Classification Di Perpustakaan SMK Negeri 6 Jakarta. Sarjana thesis, UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA.

[img] Text
5235141131-Rifqi Iman Fauzi-Skripsi.pdf

Download (2MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan sistem informasi perpustakaan menggunakan Full-Text Searching dengan pendekatan Deway Decimal Classification di Perpustakaan SMK Negeri 6 Jakarta. Penelitian ini dilakukan di Perpustakaan SMK Negeri 6 Jakarta pada bulan Agustus 2017 hingga bulan Oktober 2017. Mode yang digunakan untuk mengembangakan produk ini menggunakan model perangkat lunak Waterfall. Sistem informasi perpustakaan ini berbasis web dikembangkan dengan bahasa pemrograman PHP dan basis data MySQL dan untuk melakukan proses pencarian buku menggunakan Full-text Searching adalah salah satu fungsi yang terdapat dalam database MySQL yang dapat digunakan untuk mengoptimalkan proses dan hasil pencarian.dengan XAMPP sebagai local server. Sistem Informasi Perpustakaan ini dikembangkan untuk memudahkan pengelola perpustakaan dalam melakukan proses pendataan, administrasi sampai proses transaksi dan memudahkan pengunjung untuk mendapatkan informasi seputar perpustakaan dan juga untuk memudahkan pencarian buku yang ada di perpustakaan serta meminimalkan resiko koleksi perpustakaan yang hilang lalu juga memudahkan pengunjung untuk melakukan absensi dan dapat mendukung budaya literasi di SMK Negeri 6 Jakarta.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Additional Information: 1) Widodo, M.Kom 2) Bambang Prasetya Adhi, S.Pd., M.Kom
Subjects: Sains > Matematika > Software, Sistem Informasi Komputer
Divisions: FT > S1 Pendidikan Teknik Informatika Komputer
Depositing User: sawung yudo
Date Deposited: 23 Oct 2019 15:38
Last Modified: 23 Oct 2019 15:38
URI: http://repository.unj.ac.id/id/eprint/549

Actions (login required)

View Item View Item