PENGARUH KINERJA KEUANGAN DAN CORPORATE GOVERNANCE TERHADAP KETEPATAN WAKTU PELAPORAN KEUANGAN PADA PERUSAHAAN SUB SEKTOR BANK YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA TAHUN 2015

CHRISTIANDO PAHALA SIRINGORINGO, . (2016) PENGARUH KINERJA KEUANGAN DAN CORPORATE GOVERNANCE TERHADAP KETEPATAN WAKTU PELAPORAN KEUANGAN PADA PERUSAHAAN SUB SEKTOR BANK YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA TAHUN 2015. Sarjana thesis, UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA.

[img] Text
SKRIPSI NANDO LENGKAP ada cv.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kinerja keuangan dan corporate governance terhadap ketepatan waktu pelaporan keuangan pada perusahaan sub sektor bank yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2015 baik secara parsial maupun simultan. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif dengan analisis asosiatif. Pengumpulan data menggunakan teknik dokumentasi berupa laporan keuangan dan tahunan perusahaan. Populasi terjangkau dalam penelitian ini adalah perusahaan sub sektor bank yang memenuhi kriteria berjumlah 39 perusahaan dengan sampel penelitian berjumlah 31 perusahaan. Teknik analisis data yang digunakan adalah uji persyaratan analisis, uji asumsi klasik, regresi berganda dan uji hipotesis yang terdiri atas uji t dan uji F. Berdasarkan hasil analisis data diketahui bahwa terdapat pengaruh secara parsial antara kinerja keuangan dengan ketepatan waktu pelaporan. Hasil analisis data menunjukkan bahwa nilai thitung > ttabel atau 0,967 > - 2,048 dengan angka signifikansi 0,342 sehingga menunjukkan bahwa kinerja keuangan tidak signifikan terhadap terhadap ketepatan waktu pelaporan keuangan. Penelitian ini juga menunjukkan bahwa terdapat pengaruh secara parsial antara corporate governance dengan ketepatan waktu pelaporan keuangan. Hasil analisis data menunjukkan bahwa nilai thitung > ttabel atau 2,215 > 2,048 dengan angka signifikansi 0,035 sehingga kinerja keuangan memiliki pengaruh yang positif dan signifikan terhadap ketepatan waktu pelaporan keuanngan. Secara simultan, terdapat pengaruh antara kinerja keuangan dan corporate governance terhada ketepatan waktu pelaporan keuangan. Hasil analisis data menunjukkan bahwa nilai Fhitung > Ftabel (4,673 > 3,340) dengan nilai signifikansi 0,018 sehingga kinerja keuangan dan corporate governance memiliki pengaruh yang signifikan terhadap nilai perusahaan. Hubungan yang dimiliki tergolong kuat dengan koefisien sebesar 0,500 dan pengaruh kinerja keuangan dan corporate governance terhadap ketepatan waktu pelaporan keuangan pada perusahaan sub sektor bank yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2015 sebesar 25%.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Additional Information: 1). Susi Indriani, S.E, M.S.Ak, ; 2). Achmad Fauzi, S.Pd, M.Ak
Subjects: Ilmu Sosial > Keuangan
Divisions: FE > S1 Pendidikan Ekonomi
Depositing User: hartati .
Date Deposited: 24 Mar 2020 18:49
Last Modified: 24 Mar 2020 18:49
URI: http://repository.unj.ac.id/id/eprint/6044

Actions (login required)

View Item View Item