PENGARUH UKURAN PERUSAHAAN, PROFITABILITAS, FINANCIAL LEVERAGE DAN LIKUIDITAS TERHADAP LUAS PENGUNGKAPAN SUKARELA LAPORAN TAHUNAN PERUSAHAAN

MUTIA ANNISA OCTIVIANTI, . (2016) PENGARUH UKURAN PERUSAHAAN, PROFITABILITAS, FINANCIAL LEVERAGE DAN LIKUIDITAS TERHADAP LUAS PENGUNGKAPAN SUKARELA LAPORAN TAHUNAN PERUSAHAAN. Sarjana thesis, UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA.

[img] Text
Mutia Annisa Octivianti_8335120533_Pengaruh Ukuran Perusahaan, Profitabilitas, Financial Leverage.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh ukuran perusahaan, profitabilitas, financial leverage dan likuiditas terhadap luas pengungkapan sukarela laporan tahunan perusahaan. Variabel dependen berupa luas pengungkapan sukarela diukur menggunakan indeks pengungkapan sukarela. Sementara itu untuk variabel independen berupa ukuran perusahaan diukur dengan menggunakan logaritma natural total aset dari perusahaan sampel, profitabilitas diukur dengan menggunakan return on asset (ROA), financial leverage diukur dengan menggunakan debt to equity ratio (DER), dan likuiditas diukur dengan menggunakan current asset (CR). Data sekunder digunakan dalam penelitian ini dengan populasi perusahaan manufaktur yang terdaftar di BEI tahun 2014-2015. Purposive sampling digunakan sehingga data yang didapatkan peneliti sebanyak 66 perusahaan. Penelitian ini menggunakan metode analisis regresi linear berganda untuk menguji hipotesis dengan bantuan software Eviews 7. Hasil uji statistik menunjukkan ukuran perusahaan memiliki nilai signifikansi dibawah 0,05 dan memiliki nilai koefisien regresi positif. Profitabilitas memiliki nilai signifikansi diatas 0,05 dan memiliki nilai koefisien regresi positif. Financial leverage memiliki nilai signifikansi diatas 0,05 dan memiliki nilai koefisien regresi negatif, serta likuiditas memiliki nilai signifikansi diatas 0,05 dan memiliki nilai koefisien regresi positif. Hasil analisis dalam penelitian ini dapat disimpulkan bahwa ukuran perusahaan berpengaruh signifikan terhadap luas pengungkapan sukarela. Sementara itu profitabilitas, financial leverage dan likuiditas tidak berpengaruh signifikan terhadap luas pengungkapan sukarela.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Additional Information: 1). Yunika Murdayanti, SE.,M.Si.,M.Ak ; 2). Dr. Rida Prihatni, SE.,Akt.,M.Si.
Subjects: Ilmu Sosial > Perdagangan > Akuntansi
Divisions: FE > S1 Akuntansi
Depositing User: hartati .
Date Deposited: 14 Apr 2020 17:14
Last Modified: 14 Apr 2020 17:28
URI: http://repository.unj.ac.id/id/eprint/6605

Actions (login required)

View Item View Item