PENGARUH TINGKAT PENDIDIKAN DAN PERTUMBUHAN EKONOMI TERHADAP PENYERAPAN TENAGA KERJA DI ASEAN

PANCA SETIAWAN WIDA PUTRA, . (2016) PENGARUH TINGKAT PENDIDIKAN DAN PERTUMBUHAN EKONOMI TERHADAP PENYERAPAN TENAGA KERJA DI ASEAN. Sarjana thesis, UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA.

[img] Text
Skripsi Widaputra.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (887kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh tingkat pendidikan dan pertumbuhan ekonomi terhadap penyerapan tenaga kerja di ASEAN tahun 2006- 2013, baik secara parsial maupun simultan. Penelitian ini menggunakan metode Ex Post Facto dengan model analisis jalur (path analysys) dengan pendekatan kuantitatif. Pengumpulan data menggunakan teknik dokumentasi berupa laporan tahunan yang dipublikasikan oleh kantor sekretariat ASEAN dan World Bank. Populasi dalam penelitian ini adalah 7 negara di kawasan asia tenggara yang berjumlah 56 data sampel. Hasil penelitian mendapatkan temuan bahwa variabel tingkat pendidikan tidak memiliki pengaruh terhadap variabel pertumbuhan ekonomi, hal ini tidak sesuai teori yang mengatakan bahwa tingkat pendidikan mampu mempengaruhi pertumbuhan ekonomi. Sementara itu variabel tingkat pendidikan secara parsial berpengaruh positif dan signifikan terhadap penyerapan tenaga kerja. Demikian juga variabel pertumbuhan ekonomi secara parsial berpengaruh positif dan signifikan terhadap penyerapan tenaga kerja. Secara simultan tingkat pendidikan dan pertumbuhan ekonomi secara bersama-sama berpengaruh positif dan signifikan terhadap penyerapan tenaga kerja. Pada variabel tingkat pendidikan terhadap pertumbuhan ekonomi mendapat hasil yang tidak sesuai teori karena beberapa hal yang mungkin terjadi di negara kawasan asia tenggara seperti, kualitas pendidikan yang kurang baik dan lapangan pekerjaan yang ada tidak sesuai dengan kemampuan yang dimiliki.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Additional Information: 1). Dr. Siti Nurjanah, S.E, M.Si, ; 2). Dra. Rd. Tuty Sariwulan, M.Si
Subjects: Ilmu Sosial > Industri, Buruh, Produksi > Pendidikan Ekonomi
Divisions: FE > S1 Pendidikan Ekonomi
Depositing User: Users 29 not found.
Date Deposited: 16 Apr 2020 12:39
Last Modified: 16 Apr 2020 12:39
URI: http://repository.unj.ac.id/id/eprint/6711

Actions (login required)

View Item View Item