PEMBELAJARAN VOKAL DENGAN METODE SOLFEGIO DI KELAS V SDN KALIBARU 05 PAGI JAKARTA UTARA

Donny Mario Stanley., . (2012) PEMBELAJARAN VOKAL DENGAN METODE SOLFEGIO DI KELAS V SDN KALIBARU 05 PAGI JAKARTA UTARA. Sarjana thesis, UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA.

[img] Text
DONNY MARIO STANLEY.pdf

Download (1MB)

Abstract

Tujuan Penelitian ini adalah untuk mengetahui Pelaksanaan pembelajaran Vokal dengan Metode Solfegio di kelas V SDN Kalibaru 05 Pagi Jakarta Utara. Penelitian ini dilakukan dengan melakukan observasi pengamatan langsung pada proses pembelajaran Vokal dengan Metode Solfegio di kelas V SDN Kalibaru 05 Pagi Jakarta Utara. Metode Penelitian yang digunakan adalah metode penelitian deskriptif kualitatif, yaitu memberikan suatu gambaran yang lengkap dan dituangkan dalam bentuk tulisan mengenai pembelajaran vokal di kelas V SDN Kalibaru 05 Pagi Jakarta Utara. Penelitian dilakukan di sekolah SDN Kalibaru 05 Pagi Jakarta Utara yang terletak di Jl. Tanah Merdeka No. 60 RT 003/012 Kecamatan Cilincing, Kotamadya Jakarta Utara. Untuk penelitian ini berlangsung di semester 2 dari bulan Februari 2012 sampai dengan bulan Mei 2012. Data yang diperoleh dikumpulkan melalui observasi, wawancara, dan studi pustaka. Hasil Peneitian menunjukkan bahwa pembelajaran vokal dengan menggunakan metode Solfegio di kelas V SDN Kalibaru 05 Pagi Jakarta Utara telah dilaksanakan sesuai dengan metode Sight reading, ear training, sight singing dan ritmik. Dalam proses pembelajarannya sangatlah tepat, karena membantu meningkatkan kemampuan mendengar, membaca, dan menyanyikan lagu. Saran yang diberikan setelah penelitian ini selesai adalah membiasakan semua guru dari kelas 1 sampai kelas 6 mengajarkan setiap lagu baru dengan notasinya bukan hanya dengan syairnya saja, dan menggunakan teknik-teknik pembelajaran yang lebih kreatif dan menarik, agar mampu meminimalis hal-hal yang mampu mempengaruhi pelaksanaan PBM.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Additional Information: 1.) Dra. Caecilia Hardiarini, M.Pd. 2.) Dra. Caecilia Hardiarini, M.Pd.
Subjects: Seni Musik > Musik
Divisions: FBS > S1 Pendidikan Tari
Depositing User: putra putra putra
Date Deposited: 29 Oct 2019 16:33
Last Modified: 29 Oct 2019 16:33
URI: http://repository.unj.ac.id/id/eprint/734

Actions (login required)

View Item View Item