PROTOTIPE SISTEM PENJEJAK SINAR MATAHARI AKTIF DENGAN PENGGERAK ROTASI PANEL SURYA BERBASIS SENSOR LDR

Sabrina Tamimi, . (2016) PROTOTIPE SISTEM PENJEJAK SINAR MATAHARI AKTIF DENGAN PENGGERAK ROTASI PANEL SURYA BERBASIS SENSOR LDR. Sarjana thesis, UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA.

[img] Text
Skripsi_Sabrina Tamimi.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

Permasalahan utama dari energi surya adalah ketidakstabilan daya yang dihasilkan panel surya karena sangat bergantung pada intensitas matahari yang diterima. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan sistem penjejak matahari aktif agar dapat memaksimalkan intensitas matahari yang diterima oleh panel surya. Komponen-komponen yang digunakan adalah mikrokontroler, sensor LDR, motor servo, motor stepper dan ACS-712. Prinsip kerja alat ini yaitu sensor menerima cahaya matahari lalu hasil keluarannya akan diolah oleh mikrokontroler sehingga akan menggerakkan motor servo dan motor stepper. Motor servo bekerja sesuai dengan cahaya yang diterima oleh sensor, sehingga alat ini akan mengikuti arah datangnya sinar matahari. Fungsi penjejak arah sinar matahari ini adalah sebagai pengontrol posisi panel surya untuk selalu menghadap ke arah sinar matahari agar panel surya dapat menghasilkan energi yang maksimal. Alat ini mengikuti arah sinar matahari mulai pagi hari hingga sore hari. Prototipe sistem penjejak matahari aktif yang dibuat pada penelitian kali ini menghasilkan peningkatan daya sekitar 2.1%-4.3% lebih besar dibandingkan sistem penjejak matahari aktif dengan model pergerakan yang lain.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Additional Information: 1). Dr. Widyaningrum Indrasari, M.Si ; 2). Dr.rer.nat Bambang Heru Iswanto., M.Si
Subjects: Sains > Fisika
Divisions: FMIPA > S1 Fisika
Depositing User: Users 29 not found.
Date Deposited: 06 May 2020 11:53
Last Modified: 06 May 2020 11:53
URI: http://repository.unj.ac.id/id/eprint/7568

Actions (login required)

View Item View Item