PENGARUH TEKNIK PEMBELAJARAN TALKING CHIPS (KEPING BICARA) TERHADAP KEMAMPUAN MENULIS KARANGAN ARGUMENTASI SISWA KELAS XI SMK AL-AKHYAR 1 JAKARTA

EVA FARAH DIBA, . (2014) PENGARUH TEKNIK PEMBELAJARAN TALKING CHIPS (KEPING BICARA) TERHADAP KEMAMPUAN MENULIS KARANGAN ARGUMENTASI SISWA KELAS XI SMK AL-AKHYAR 1 JAKARTA. Sarjana thesis, UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA.

[img] Text
Skripsi (Eva Frah Diba-2115086351).pdf

Download (9MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh teknik pembelajaran talking chips (keping bicara) terhadap Kemampuan Menulis Argumentasi Siswa Kelas XI SMK Al-Akhyar 1 Jakarta. Penelitian dilaksanakan pada semester genap tahun ajaran 2013/2014. Metode penelitian ini menggunakan metode randomized pretest-posttest control group design, dengan jumlah sampel 60 orang siswa. Sampel penelitian dipilih secara acak, sehingga terambil kelas XI AP 4 sebagai kelas eksperimen dan kelas XI AP 5 sebagai kelas kontrol. Berdasarkan penghitungan terhadap data, didapatkan nilai rata-rata posttest hasil kemampuan menulis karangan argumentasi siswa pada kelas eksperimen sebesar 81,53. Hasil tersebut lebih tinggi dibandingkan dengan nilai rata-rata posttest kemampuan menulis karangan argumentasi siswa pada kelas kontrol, yaitu 64,5. Teknik analisis data menggunakan uji-t menghasilkan thitung sebesar 2,68 dan ttabel sebesar 2,00 dengan taraf signifikansi 0,05. Hasil uji-t menunjukkan bahwa thitung lebih besar daripada ttabel (2,68 > 2,00). Dengan demikian, hipotesis yang menyatakan bahwa teknik pembelajaran talking chips (keping bicara) berpengaruh terhadap terhadap kemampuan menulis karangan argumentasi siswa kelas XI SMK Al-Akhyar 1 Jakarta (H1) diterima. Mengacu pada hasil analisis data tersebut, teknik pembelajaran talking chips (keping bicara) dapat berimplikasi terhadap pembelajaran menulis lainnya seperti menulis karangan eksposisi. Ketika mengaplikasikan teknik pembelajaran ini hendaknya memahami tahapan-tahapannya serta menyiapkan media yang menarik agar kegiatan berdiskusi berjalan maksimal. Dengan menggunakan teknik pembelajaran ini diharapkan mampu menjadi variasi pembelajaran yang menyenangkan dan mampu mengaktifkan peranan siswa dalam sebuah pembelajaran.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Additional Information: 1). Dr. Fathiaty Murtadho, M.Pd. ; 2). Dra. Suhertuti, M.Pd.
Subjects: Bahasa dan Kesusastraan > Kesusastraan > Sastra Indonesia
Divisions: FBS > S1 Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia
Depositing User: Rima Safitri .
Date Deposited: 30 Oct 2019 11:10
Last Modified: 30 Oct 2019 11:10
URI: http://repository.unj.ac.id/id/eprint/769

Actions (login required)

View Item View Item