PEMANFAATAN DANA KARTU JAKARTA PINTAR OLEH SISWA PADA JENJANG PENDIDIKAN MENENGAH ATAS NEGERI DI SMA NEGERI 21 JAKARTA DAN SMA NEGERI 36 JAKARTA, JAKARTA TIMUR

DIAN EFRIANTI, . (2016) PEMANFAATAN DANA KARTU JAKARTA PINTAR OLEH SISWA PADA JENJANG PENDIDIKAN MENENGAH ATAS NEGERI DI SMA NEGERI 21 JAKARTA DAN SMA NEGERI 36 JAKARTA, JAKARTA TIMUR. Sarjana thesis, UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA.

[img] Text
SKRIPSI_DIAN EFRIANTI_PENDIDIKAN GEOGRAFI.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh data empiris tentang pemanfaatan dana Kartu Jakarta Pintar (KJP) oleh siswa pada jenjang pendidikan menengahatasnegeri di Kecamatan Pulo Gadung, Jakarta Timur.Metode penelitian yang digunakan adalah metode mix method. Penelitian ini dilakukan di SMA Negeri yang ada di Kecamatan Pulo Gadung, yaitu SMA Negeri 21 Jakarta dan SMA Negeri 36 Jakarta. Populasidan sampeldalam penelitian adalah seluruh siswa penerima KJP tahun2015 di SMA Negeri yang ada di Kecamatan pulo Gadungsejumlah 75 siswa, yang terdiri dari 5 siswa di SMA Negeri 21 Jakarta dan 70 siswa di SMA Negeri 36 Jakarta. Data juga diperoleh dari informan yang terdiri dari bagian kesiswaan sekolah, operator KJP, dan orang tua siswa. Penelitian ini dilakukan pada BulanDesember sampai Bulan Mei2016.Program KJP ini merupakan pemberian bantuan biaya personal pendidikan untuk pemenuhan kebutuhan sekolah peserta didik dari keluarga yang tidak mampu. Dinyatakan tidak mampu baik secara materi maupun penghasilan orang tuanya yang tidak memadai untuk memenuhi kebutuhan dasar pendidikan. Kebutuhan dasar pendidikan yang dimaksud mencakup: seragam, sepatu, dan tas sekolah, biaya transportasi, makanan serta biaya ekstrakurikuler.Hasil penelitian menunjukkan bahwa pemanfaatan dana KJP di SMA Negeri 21 Jakarta dan SMA Negeri 36 Jakarta belum dapat dikatakan efektifsecara keseluruhan.Dana KJP dapat dimanfaatkan secara optimal pada pembelian alat tulis dan seragam sekolah serta kelengkapannya. Hal ini dikarenakan siswa penerima KJP dapat dengan mudah menemukan tempat perbelanjaan yang melayani transaksi menggunakan KJP. Namun sistem KJP belum dapat mengakomodasi kebutuhan siswa penerima KJP dalam hal transportasi dan pembelian kebutuhan siswa di sekolah. Tidak dapat optimal dalampenggunaan untuk transportasidikarenakan KJP hanya dapat digunakan untuk Transjakartasaja.Siswa juga tidak dapat menggunakan KJP untuk membeli keperluan siswa yang harus dibeli di sekolah seperti pembelian atribut topi, dasi, seragam olahraga, seragam batik, seragam koko/kurung, dan pembelian makanan di sekolah. Hal ini dapat terjadi karena sekolah belum menyediakan fasilitas Electronic Data Capture (EDC)untuk transaksi dana KJP.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Subjects: Ilmu Sosial > Ilmu Sosial (Umum)
Divisions: FIS > S1 Pendidikan Geografi
Depositing User: hartati .
Date Deposited: 24 Jul 2020 17:51
Last Modified: 24 Jul 2020 17:51
URI: http://repository.unj.ac.id/id/eprint/8186

Actions (login required)

View Item View Item