Diana Candra RY, . (2016) DINAMIKA PAGUYUBAN ORANG JAWA DI MASYARAKAT KAMPUNG GONDRONG(Studi Kasus Paguyuban Mandiri Bersama Cipondoh, Tangerang). Sarjana thesis, UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA.
Text
SKRIPSI DIANA CANDRA RY.pdf Restricted to Repository staff only Download (2MB) |
Abstract
Paguyuban Mandiri Bersama merupakan perkumpulan yang mayoritas anggotannyaberasal dari etnis Jawa. Paguyuban MandiriBersama memiliki inisiatif untuk memperbaiki keadaanlingkungandisekitar khususnya di kampung Gondrong agar masyarakat kampung Gondrong memiliki perubahan Pola Perilaku yang dahulunya mereka sangat individualis dantidak memperdulikan lingkungan. Lalu, sekarang pola pikir masyarakat kampung Gondrong berubah menjadi lebih baik.Selain itu, Paguyuban Mandiri Bersama dapat menumbuhkan rasa solidaritas antar warga dikampung Gondrong. Tujuan dari penelitian yaitu untuk mengetahui aktivitas sosial yang diselenggarakan oleh Paguyuban Mandiri Bersama dan solidaritas yang terbentuk dalam Paguyuban Mandiri Bersama.Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode deskriptif. Penelitian kualitatif biasanya sangat memperhatikan proses, peristiwa dan otentisitas.Untuk usaha memperoleh data dalam desain kualitatif digunakan teknik observasi, wawancara dan dokumentasi kepada beberapa informanseperti ketua Paguyuban Mandiri Bersama, anggota Paguyuban Mandiri Bersama, masyarakat kampung Gondrongdan triangulasi data kepada Ketua RT 006 untuk mengetahui perubahan lingkungan yang ada di RT 004.Hasil penelitian menunjukan bahwaterbentuknya Paguyuban Mandiri Bersama karena adanya relasisosial sesamaetnis Jawa, di dalam Paguyuban Mandiri Bersamaterdapat ikatan dan kesamaan berupa ikatan aturan atau norma yang telah disepakatibersama. Lalu, kesaman berupa bahasa dan etnis.Norma dan kesamaan yang ada di dalam Paguyuban Mandiri Bersama menjadi wadah untuk anggota Paguyuban Mandiri Bersama membentuk solidaritassosial. Paguyuban Mandiri Bersama mengadakan aktivitas sosial yang menciptakan solidaritas sosial seperti terlihat pada aktivitas sosial perkumpulan rutin malam Minggu, arisan, peduli sesama dan kerja bakti.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Subjects: | Ilmu Sosial > Komunitas Sosial, Ras dan Kelompok |
Divisions: | FIS > S1 Pendidikan Sosiologi |
Depositing User: | Users 29 not found. |
Date Deposited: | 24 Jul 2020 18:23 |
Last Modified: | 24 Jul 2020 18:23 |
URI: | http://repository.unj.ac.id/id/eprint/8188 |
Actions (login required)
View Item |