IMPLEMENTASI PROGRAM KAMPUNG IKLIM SEBAGAI PENGUATAN KARAKTER PEDULI LINGKUNGAN (STUDI KASUS DI KELURAHAN BAKTIJAYA, KOTA DEPOK)

EKO WIBISONO, . (2020) IMPLEMENTASI PROGRAM KAMPUNG IKLIM SEBAGAI PENGUATAN KARAKTER PEDULI LINGKUNGAN (STUDI KASUS DI KELURAHAN BAKTIJAYA, KOTA DEPOK). Sarjana thesis, UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA.

[img] Text
COVER.pdf

Download (617kB)
[img] Text
BAB 1.pdf

Download (241kB)
[img] Text
BAB 2.pdf

Download (292kB)
[img] Text
BAB 3.pdf

Download (324kB)
[img] Text
BAB 4.pdf

Download (1MB)
[img] Text
BAB 5.pdf

Download (127kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (126kB)
[img] Text
LAMPIRAN.pdf

Download (3MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui implementasi Program Kampung Iklim di RW 10 Kelurahan Baktijaya, Kota Depok sebagai upaya mengatasi dan mencegah kerusakan alam serta mengetahui bagaimana bentuk-bentuk penguatan karakter peduli lingkungan yang ada didalamnya. Program Kampung Iklim merupakan program yang bersifat berkelanjutan dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan Republik Indonesia berupa pembinaan dan sertifikasi bagi wilayah yang telah melakukan aksi lokal adaptasi dan mitigasi. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan teknik pengumpulan data yaitu observasi, wawancara dan studi dokumen. Adapun teknik pengolahan data yang digunakan adalah reduksi, penyajian data dan penarikan simpulan serta verifikasi. Penelitian ini dilaksanakan pada 25 Februari – 9 Juni 2020 di RW 10 Kelurahan Baktijaya, Kota Depok. Hasil penelitian menunjukkan diusulkannya RW 10 sebagai kampung iklim berawal dari kegiatan penghijauan yang dilakukan RT 06 dan RT 05 di RW 10 hingga kedua RT tersebut memperoleh penghargaan RT bersih dan hijau dari Pemerintah Kota Depok pada tahun 2014 dan 2015. Capaian tersebut membuat DLHK Kota Depok mengusulkan RW 10 sebagai kampung iklim dengan melaksanakan dua belas kegiatan lingkungan dan setiap bulannya diadakan pertemuan untuk evaluasi serta beberapa kali menerima kunjungan dari Kelurahan dan DLHK Kota Depok untuk mengetahui perkembangan kampung iklim. Pemahaman, penilaian dan partisipasi warga terhadap lingkungan semakin meningkat seiring diimplementasikannya Program Kampung Iklim. Berdasarkan hasil penelitian tersebut dapat disimpulkan jika implementasi Program Kampung Iklim di RW 10 Kelurahan Baktijaya terdiri atas tahap perencanaan berupa seleksi wilayah usulan, sosialisasi, pembagian tugas, perancangan konsep kegiatan dan peraturan tingkat RW, tahap pelaksanaan berupa kegiatan penghijauan, bank sampah, daur ulang, komposting, penanaman tanaman obat, kebun sayur, posyandu, jumantik, biopori, pengelolaan air minum, pemanfaatan air hujan dan energi surya serta tahap evaluasi berupa evaluasi awal, evaluasi dalam proses dan evaluasi akhir yang dilakukan Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan Republik Indonesia. Implementasi program kampung iklim di RW 10 Kelurahan Baktijaya berhasil memperkuat karakter kepedulian masyarakat terhadap lingkungan yang terdiri atas pengetahuan, perasaan dan tindakan moral. The purpose of this research is to knowing the implementation of the Village Climate Program in RW 10 Kelurahan Baktijaya, Kota Depok as the coping effort and prevention of natural damage and knowing how forms of strengthening the character of environmental care that is in it. Village Climate Program is a program that is a sustainable program from the Ministry of Environment and Forestry of the Republic of Indonesia in the form of guidance and certification for regions that have taken local adaptation and mitigation actions. This research is qualitative research with observation, interview, and document study as the data collection technique. The Data processing techniques used are reduction, data presentation, and drawing conclusions and verification. This research is held on February 25th – June 9th, 2020 in RW 10 Kelurahan Baktijaya, Kota Depok. The results of this research show that RW 10's proposed as a climate village began with the greening activities carried out by RT 06 and RT 05 in RW 10 until both RTs received clean and green RT awards from the Kota Depok Government in 2014 and 2015. These achievements made DLHK Kota Depok propose RW 10 as a climate village by carrying out twelve environmental activities and monthly meetings were held to evaluate and several times received visits from Kelurahan and DLHK Depok City to find out the development of climate villages. The understanding, evaluation, and participation of citizens towards the environment will increase along with the implementation of the Climate Village Program. Based on those results, it can be concluded that the implementation of the Village Climate Program in RW 10 Kelurahan Baktijaya consists of stages in the form of selection of proposed areas, planning of socialization, division of tasks, designing the concept of activities and regulations at RW level, implementation stages in the form of reforestation activities, waste banks, recycling, composting, planting of medicinal plants, vegetable gardens, posyandu, jumantik, biopore, potable water management, utilization of rainwater and solar energy as well as evaluation stages in the form of initial evaluation, evaluation during the process and final evaluation by Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan Republik Indonesia. The implementation of Village Climate Program in RW 10, Kelurahan Baktijaya, has succeeded in strengthening the character of community awareness of the environment, which consists of knowledge, sense and moral actions.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Additional Information: 1). Dr. Achmad Husen, M.Pd. ; 2). Dr. Yasnita, M.Si.
Subjects: Geografi, Antropologi > Ilmu Lingkungan
Ilmu Sosial > Ilmu Sosial (Umum)
Pendidikan > Pendidikan Dasar
Divisions: FIS > S1 Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan
Depositing User: Users 4333 not found.
Date Deposited: 25 Aug 2020 11:55
Last Modified: 25 Aug 2020 11:55
URI: http://repository.unj.ac.id/id/eprint/8513

Actions (login required)

View Item View Item