AHDI RIYONO, . (2020) IDEOLOGI DALAM PENERJEMAHAN NOVEL DARI BAHASA INDONESIA KE DALAM BAHASA INGGRIS (Analisis isi Novel Trilogi Ronggeng Dukuh Paruk Karya Ahmad Tohari dan Novel Terjemahannya, The Dancer oleh Rene' TA Lysloff ). Doktor thesis, UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA.
Text
COVER fiks.pdf Download (4MB) |
|
Text
BAB I.pdf Restricted to Registered users only Download (1MB) | Request a copy |
|
Text
BAB II.pdf Restricted to Registered users only Download (1MB) | Request a copy |
|
Text
BAB III.pdf Restricted to Registered users only Download (1MB) | Request a copy |
|
Text
BAB IV.pdf Restricted to Registered users only Download (2MB) | Request a copy |
|
Text
BAB V.pdf Restricted to Registered users only Download (2MB) | Request a copy |
|
Text
BAB VI.pdf Restricted to Registered users only Download (1MB) | Request a copy |
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Restricted to Registered users only Download (1MB) | Request a copy |
|
Text
LAMPIRAN.pdf Restricted to Registered users only Download (9MB) | Request a copy |
Abstract
ABSTRAK Ideologi adalah faktor yang menentukan seseorang memilih dan menyikapi teks yang akan dialihkan pesannya ke dalam teks target. Penelitian disertasi ini bertujuan untuk memperoleh pemahaman yang mendalam ideologi dalam penerjemahan novel berbahasa Indonesia ke dalam bahasa Inggris. Sumber data penelitian ini adalah novel Ronggeng Dukuh Paruk Karya Ahmad Tohari (2012) dan novel terjemahannya, The Dancer yang diterjemahkan oleh Reneˊ T.A Lysloff (2012). Adapun data penelitian ini adalah ideologi dalam penerjemahan novel berbahasa Indonesia ke dalam bahasa Inggris yang diambil dari kutipan dialog karakter-karakter dalam kedua novel itu. Selanjutnya, metode penelitian ini adalah metode kualitatif analisis isi dan model komparatif penerjemahan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat pergeseran pesan ideologis dalam novel terjemahan, The Dancer. Pergeseran itu dibuktikan dengan jumlah dan persentase yang berbeda dari pilihan kata, pilihan gramatika, dan gaya bahasa dalam TT dibanding dengan TS. Pergeseran itu disebabkan oleh kesulitan penerjemah menemukan ungkapan yang tepat. Selanjutnya, fokus penelitian ideologi penerjemahan ditinjau dari teknik dan metode penerjemahan. Teknik penerjemahan yang diterapkan oleh penerjemah adalah teknik tunggal, duplet, triplet. Sedangkan metode yang digunakan adalah komunikatif dan semantis. Adapun metode komunikatif adalah yang paling kerap diterapkan dalam penerjemahan novel RDP tersebut. Dengan demikian, ideologi penerjemahan yang menjadi orientasi penerjemah adalah domestikasi. Peran penerjemah yang utama ada dua, yakni peran mediator dan manipulator. Peran mediator disimpulkan dari pilihan teknik penerjemahan yang berorientasi TS, sedangkan peran manipulator dilakukan sebaliknya, yaitu dengan pemilihan teknik penerjemahan yang berorientasi TT. Simpulannya, penerjemahan pesan ideologis pada karya sastra selalu mengalami pergeseran. Pergeseran tersebut sering disebabkan perbedaan budaya dan ungkapan antara TS dan TT, serta ideologi penerjemah. Oleh karena itu, dalam pengajaran penerjemahan, pengajar seharusnya menjelaskan konsep ideologi dalam penerjemahan. Adapun bagi peneliti, penelitian mengenai konsep ideologis dalam penerjemahan dapat ditindaklanjuti dari aneka perspektif lain. Oleh sebab itu, penelitian lain dapat mengupas unsur-unsur yang berbeda dan melengkapi temuan ini, sehingga akan diperoleh keutuhan konsep ideologi dalam penerjemahan. Kata Kunci: Ideologi, Penerjemahan Ideologi, Ideologi Penerjemahan, Analisis Isi dan model komparatif, Penerjemahan Novel ABSTRACT Ideology is a factor that determines a translator in choosing and responding to the text in which the message will be rendered into the target text. This dissertation research aims to obtain a deep understanding of ideology in the translation of the Indonesian novel into English version. The data source of this research is the novel of Ronggeng Dukuh Paruk by Ahmad Tohari (2012) and the English version, the Dancer, translated by Rene' T.A Lysloff (2012). Meanwhile, the research data are the ideology in the translation of Indonesian novel into English version in the forms of lexical, grammatical, and figurative language taken from excerpts of the characters dialogue in the novel. This research method is a qualitative content analysis and comparative model of translation. The results of this study indicated that there were ideological shifts in ideology translation. The shifts were evidenced by the number and percentage of the differences from the word choice, grammar selection, and style in TT compared with ST. The shift is due to the translator’s difficulty in finding out an appropriate word or an expression. Furthermore, the ideology of translation in terms of techniques and methods of translating discovered a single technique, duplet, triplet, and communicative and semantic methods. Communicative method is the dominant translation method used in the translation. Thus, the ideology of translation is the orientation of the translator in the translation, which is mostly dominated by the ideology of domestication. The role of translators in this study was two, namely the role as mediator and manipulator. The role of mediator is taken when the translators chose ST-oriented techniques, while the role of manipulator was employed when translators prefer TT-oriented techniques. In conclusion, the rendering of ideological contested massages in the literary translation always shifts both the forms,and contents of which. The shifts were due to the different concepts of linguistic and culture between TS and TT, and the ideology of translator as well. As a follow-up of this study, translation teachers should not only teach the methods and techniques of translation, but also the concept of ideology in translation. For researchers, it is still necessary to study the translation of ideology in terms of holistic approach. Thus, other researchers can explore the different elements and completing this study from other perspectives in future research, so that the comprehensive concepts of ideology in translation could be achieved. Keywords: Ideology, Translation of Ideology, Ideology of translating, content analysis and comparative models of Translation.
Item Type: | Thesis (Doktor) |
---|---|
Additional Information: | 1). Prof.Dr. Emzir, M.Pd. 2). Dr. Ninuk Lustyantie, M.Pd. |
Subjects: | Bahasa dan Kesusastraan > Linguistik |
Divisions: | PASCASARJANA > S3 Linguistik Terapan |
Depositing User: | Users 5371 not found. |
Date Deposited: | 31 Aug 2020 15:30 |
Last Modified: | 31 Aug 2020 15:30 |
URI: | http://repository.unj.ac.id/id/eprint/9243 |
Actions (login required)
View Item |