ESRA FRANDIKA, . (2012) PENGARUH HARGA JERUK DOMESTIK DAN HARGA JERUK IMPOR TERHADAP PERMINTAAN JERUK IMPOR DI SUMATERA UTARA. Sarjana thesis, UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA.
Text
1.COVER.pdf Download (166kB) |
|
Text
2.ABSTRAK,DAFTAR ISI dll.pdf Download (862kB) |
|
Text
3.ISI SKRIPSI.pdf Download (1MB) |
Abstract
Penelitan ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh harga buah jeruk domestik (X1) dan harga buah jeruk impor (X2) terhadap jumlah permintaan jeruk impor (Y) di Sumatera Utara. Adapun data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder, dengan jenis data time series periode 2000-2010 dalam kuartalan yang diperoleh dari Badan Pusat Statistik (BPS), Kementrian Pertanian dan Kementerian Perdagangan Luar Negeri Republik Indonesia. Dengan menggunakan model analisis regresi berganda menggunakan software SPSS 20.0 output menunjukkan bahwa harga buah jeruk domestik (X1) dan harga buah jeruk impor (X2) berpengaruh terhadap permintaan buah jeruk impor (Y) di Sumatera Utara. Dari hasil uji F dengan memperhatikan nilai signifikansinya = 0.000 < 0.05, maka dapat dikatakan secara bersama-sama terdapat pengaruh yang signifikan. Kemudian dari hasil masing-masing uji t menunjukkan bahwa variabel harga buah jeruk domestik (X1) berpengaruh signifikan terhadap permintaan jeruk impor (Y), terlihat dari nilai signifikansinya = 0.00 < 0.05, dan variable harga buah jeruk impor (X2) mempunyai pengaruh signifikan terhadap jumlah permintaan jeruk impor di Sumatera Utara, terlihat dari nilai signifikansinya = 0.04 < 0.05. Nilai koefisien determinasi (R2) diperoleh sebesar 0,355, memiliki pengertian bahwa variabel-variabel bebas (harga buah jeruk domestik dan harga buah jeruk impor) mampu menjelaskan variabel terikat (permintaan jeruk impor) sebesar 35,5%, sedangkan sisanya 64,5 persen dijelaskan oleh variabel-variabel lain yang tidak ada didalam model dengan nilai koefisien korelasi simultan ataupun derajat keeratan antara variabel harga jeruk domestik (X1), harga jeruk impor (X2) dan jumlah permintaan jeruk impor di Sumatera Utara (Y) sebesar 0,596 tergolong sedang. Kata kunci : Permintaan Impor, Harga Domestik dan Harga Impor
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Additional Information: | 1.) Dra. Endang Sri Rahayu, M.Pd 2.) Karuniana Dianta Sebayang, S.Ip, ME |
Subjects: | Ilmu Sosial > Industri, Buruh, Produksi > Pendidikan Ekonomi |
Divisions: | FE > S1 Pendidikan Ekonomi |
Depositing User: | putra putra putra |
Date Deposited: | 31 Oct 2019 10:19 |
Last Modified: | 31 Oct 2019 10:19 |
URI: | http://repository.unj.ac.id/id/eprint/942 |
Actions (login required)
View Item |