HUBUNGAN ANTARA PENGUASAAN MUATAN MATERI DISIPLIN DENGAN KEMAMPUAN BERPERILAKU SISWA KELAS IV SD KELURAHAN PONDOK KELAPA JAKARTA TIMUR

DESI WULAN SARI, . (2016) HUBUNGAN ANTARA PENGUASAAN MUATAN MATERI DISIPLIN DENGAN KEMAMPUAN BERPERILAKU SISWA KELAS IV SD KELURAHAN PONDOK KELAPA JAKARTA TIMUR. Sarjana thesis, UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA.

[img] Text
LEMBAR ABSTRAK DESI WULAN SARI.pdf

Download (97kB)
[img] Text
SRIPSI.pdf
Restricted to Registered users only

Download (5MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah terdapat hubungan positif antara penguasaan muatan materi disiplin dengan kemampuan berperilaku siswa kelas IV SD Kelurahan Pondok Kelapa, Jakarta Timur. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kuantitatif dengan pendekatan korelasional. Populasi penelitian ini adalah seluruh siswa kelas IV SD Kelurahan Pondok Kelapa, Jakarta Timur. Pengambilan sampel menggunakan cluster random sampling. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan kuesioner. Uji normalitas taksiran Y atas X dengan menggunakan uji Liliefors dan homogenitas menggunakan uji Bartlett. Kesimpulan penelitian ini adalah terdapat hubungan positif antara penguasaan muatan materi disiplin dengan kemampuan berperilaku siswa kelas IV SD Kelurahan Pondok Kelapa, Jakarta Timur. Implikasi dari penelitian ini adalah jika penguasaan muatan materi disiplin tinggi maka kemampuan berperilaku siswa kelas IV akan tinggi. Oleh karena itu, perlu dilakukan upaya pengembangan dan peningkatan perhatian orang tua terhadap kemampuan berperilaku siswa. ********** The aim of this study is to examine whether there is a positive correlation between mastery of the discipline and the attitude of IV grade student in Kelurahan Pondok Kelapa, Jakarta Timur. Quantitative method and correlation approach were used. The population was IV grade students in school Kelurahan Pondok Kelapa, Jakarta Timur. Cluster random sampling was used. The data was compiled by using questionare. Y on X was estimated its normality test by using Liliefors. Barlet test was used to examine its homogeneity. It is concluded that there is a positive correlation between mastery of the discipline with the ability to charge the material behaves IV grade students in Kelurahan Pondok Kelapa, Jakarta Timur. The implication of this research is that if control of the charge material behaves discipline, the ability of the IV grade students will be high. Therefine, it is efforts should be made to develop and increase the attention of parents of students ability to behave.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Additional Information: 1). Drs. Otib Satibi Hidayat, M.Pd. ; 2). Dra. Syarifah Hanum, M.Pd.
Subjects: Pendidikan > Pendidikan Dasar
Divisions: FIP > S1 Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Depositing User: Users 29 not found.
Date Deposited: 01 Nov 2019 12:11
Last Modified: 25 Sep 2025 03:47
URI: http://repository.unj.ac.id/id/eprint/1026

Actions (login required)

View Item View Item