SUPERVISI KLINIS BERBASIS WEB UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN GURU MELAKUKAN PENILAIAN DIRI DI SDN RAWAMANGUN 12 PAGI DAN SD ISLAM AT-TAUBAH PULO GADUNG

KHOIRUNISA, . (2020) SUPERVISI KLINIS BERBASIS WEB UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN GURU MELAKUKAN PENILAIAN DIRI DI SDN RAWAMANGUN 12 PAGI DAN SD ISLAM AT-TAUBAH PULO GADUNG. Sarjana thesis, UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA.

[img] Text
COVER.pdf

Download (1MB)
[img] Text
BAB 1.pdf

Download (224kB)
[img] Text
BAB 2.pdf
Restricted to Registered users only

Download (295kB) | Request a copy
[img] Text
BAB 3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (229kB) | Request a copy
[img] Text
BAB 4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (359kB) | Request a copy
[img] Text
BAB 5.pdf
Restricted to Registered users only

Download (78kB) | Request a copy
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (68kB)
[img] Text
LAMPIRAN.pdf
Restricted to Registered users only

Download (3MB) | Request a copy

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pelaksanaan supervisi klinis berbasis web untuk meningkatkan kemampuan guru melakukan penilaian diri di SDN Rawamangun 12 Pagi dan SD Islam At-Taubah Pulo Gadung. Sub fokus dari penelitian ini adalah persiapan, analisis mandiri, analisis kolaboratif dan konferensi feedback berdasarkan kajian konsep model supervisi klinis yang dikemukakan Rugaiyah. Metode yang digunakan dalam melakukan penelitian ini yaitu pendekatan kualitatif dengan metode deskriptif. Pengumpulan data dilakukan melalui wawancara, observasi, dan studi dokumentasi. Informan dalam penelitian ini meliputi: Koordinator pengawas wilayah binaan I, Pengawas wilayah binaan II dan guru pengguna supervisi klinis berbasis web di SDN Rawamangun 12 Pagi dan SD Islam At-Taubah Pulo Gadung. Penelitian menunjukkan bahwa (1) pada persiapannya aspek penilaian supervisi klinis berbasis web berfokus pada aspek pengetahuan, keterampilan dan kepribadian yang hadir dari permintaan guru sebagai arah perbaikan kinerja; (2) analisis dilakukan dengan melihat rekaman video pembelajaran guru di dalam website supervisi klinis sebagai bagian dari tahap observasi yang telah dilakukan pada penelitian sebelumnya dan lebih berorientasi pada kelebihan dan kelemahan guru sebagai kegiatan peningkatan kemampuan diri guru; (3) pertemuan balikan pada kegiatannya dilakukan dua arah sebagai bentuk klarifikasi temuan pada arah kesepakatan peningkatan untuk lebih memperdalam skills guru dalam mengelola kelas yang dapat menciptakan pembelajaran yang lebih interaktif. Untuk itu, supervisi klinis berbasis web memberikan kemudahan pada kegiatan supervisi dalam melakukan penilaian diri guru sebagai arah perbaikan dan peningkatan kompetensi mengajar dalam proses pembelajaran menjadi lebih efektif dan efisien serta hasil pengamatan lebih akurat dan menyeluruh melalui kegiatan analisis yang dapat dilakukan secara realtime, tanpa batasan waktu, jarak, dan tempat. Kata kunci: Supervisi Klinis, Penilaian Diri, Supervisi Klinis Berbasis Web, Kompetensi Guru This study aims to determine the implementation of web-based clinical supervision to improve the ability of teachers to conduct self-assessments at SDN Rawamangun 12 Pagi and SD Islam AT-Taubah Pulo Gadung. The sub focus of this research is preparation, independent analysis, collaborative analysis and feedback conference based on the study of clinical supervision model concepts proposed by Rugaiyah. The method used in conducting this research is a qualitative approach with descriptive methods. Data collection is carried out through interviews, observations, and documentation studies. Informants in this study include: Coordinator of the supervised area I, Supervised area II and web-based clinical supervision teacher at SDN Rawamangun 12 Pagi and SD Islam AT-Taubah Pulo Gadung. Research shows that (1) in its preparation aspects of the evaluation of clinical web-based supervision focus on aspects of knowledge, skills and personalities that are present from teacher requests as a direction of performance improvement; ((2) the analysis is carried out by looking at the video recording of teacher learning on the clinical supervision website as part of the observation phase that has been carried out in previous studies and is more oriented towards the strengths and weaknesses of the teacher as an activity to increase the teacher's self-ability; (3) feedback meetings in their activities are conducted in two directions as a form of clarification of findings in the direction of the agreement to deepen the teacher's skills in managing the class which can create more interactive learning. For this reason, web-based clinical supervision makes it easy for supervision activities to conduct teacher self-assessments as a direction for improvement and improvement of teaching competence and student achievement in understanding learning to be more effective and efficient and the results of observations more accurately and thoroughly through analytical activities that can be carried out in realtime, without limitation of time, distance and place. Keywords: Clinical Supervision, Self Assessment, Web Based Clinical Supervision, Teacher Competence

Item Type: Thesis (Sarjana)
Additional Information: 1). Prof. Dr. Rugaiyah, M.Pd. 2). Dr. Desi Rahmawati, M.Pd
Subjects: Pendidikan > Pendidikan
Divisions: FIP > S1 Manajemen Pendidikan
Depositing User: Users 6343 not found.
Date Deposited: 11 Sep 2020 13:40
Last Modified: 11 Sep 2020 13:40
URI: http://repository.unj.ac.id/id/eprint/10781

Actions (login required)

View Item View Item