HUBUNGAN ANTARA MOTIVASI BERPRESTASI DENGAN INTENSI BERWIRAUSAHA PADA PROGRAM MAHASISWA WIRAUSAHA (PMW) UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA

HENDRA PURNAMA, . (2014) HUBUNGAN ANTARA MOTIVASI BERPRESTASI DENGAN INTENSI BERWIRAUSAHA PADA PROGRAM MAHASISWA WIRAUSAHA (PMW) UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA. Sarjana thesis, UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA.

[img] Text
HENDRA PURNAMA 8105102919.pdf

Download (6MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah terdapat hubungan antara motivasi berprestasi dengan intensi berwirausaha pada program mahasiswa wirausaha (PMW) Universitas Negeri Jakarta. Penelitian ini dilakukan selama 4 bulan dari bulan Maret sampai dengan bulan Juni 2014. Metode penelitian yang digunakan adalah metode survey dengan pendekatan korelasional. Populasi dari penelitian ini adalah seluruh mahasiswa yang mengikuti program mahasiswa wirausaha UNJ dengan populasi terjangkau adalah mahasiswa yang mengikuti progam mahasiswa wirausaha UNJ tahun 2014 dengan sampel sebesar 114 dengan menggunakan teknik simple random sampling. Instrument yang digunakan untuk memperoleh data variabel X (motivasi berprestasi) diukur menggunakan kuesioner dengan skala likert. Untuk variabel Y (intensi berwirausaha) juga diukur menggunakan kuesioner dengan skala likert. Teknik analisis data dimulai dengan mencari persamaan regresi yang didapat adalah Ŷ = 62,27 + 0,52X. hasil uji normalitas liliefors menghasilkan lhitung = 0,0687 sedangkan ltabel 0,083 karena lhitung < ltabel maka variabel X dan Y berdistribusi normal. Pengujian hipotesis dengan uji keberartian regresi menghasilkan Fhitung sebesar 61,32 dan Ftabel sebesar 3,94 Fhitung > Ftabel yang berarti persamaan regresi tersebut signifikan. Uji kelinieran regresi menghasilkan Ftabel 1,65 sedangkan Fhitung 1,027 Fhitung < Ftabel sehingga disimpulkan bahwa persamaan regresi tersebut linier. Uji koefisien korelasi produt moment menghasilkan rhitung = 0,593. Selanjutnya dilakukan uji keberartian koefisiensi korelasi dengan dengan menggunakan uji-t, menghasilkan thitung = 7,79 > ttabel 1,658. Berdasarkan hasil penelitian tersebut dapat disimpulkan bahwa terdapat hubungan antara Motivasi Berprestasi dengan Intensi Berwirausaha pada mahasiswa yang mengikuti Program Mahasiswa Wirausaha Universitas Negeri Jakarta. Denga uji koefisiensi determinasi diperoleh hasil 35,12% maka dapat diambil kesimpulan terdapat hubungan yang positif dan signifikan antara motivasi berprestasi dengan intensi berwirausaha. *********** The Purpose of this research is to correlation between achievement motivation and entrepreneurial intention on Student Entrepreneurship Program (PMW) of State University of Jakarta. The research is done during for four month from March until June 2014. The methof of research is a survey method with the correlational approach. The population of this research was all of students who taking the student Entrepreneurship Program at UNJ, affordable population are students that follow the student entrepreneurship program UNJ in 2014 and sample size of 114 student for sampling technique used simple random sampling. Instrument that used to get variable data X (Achievement Motivation) was measured using by questionnaire with Likert scale. For the Y variable (entrepreneurial intention) was also measured using by questionnaire with Likert scale. The analysis test by finding the regression equation, that is Ŷ = 62,27 + 0,52X , while analysis rules test that is normality test results while analysis rules test that is normalitas regression test error Y on X with liliefors got lhitung = 0.0687 while ltabel 0,083 matters this means sample comes from population normal distribution. Hypothesis testing used by significancy test and regression linearity by using analysis tabel varians (anava) got regression Fhitung 61,32 > Ftabel 3.94 that declare regression very mean regression linearity test that produce Fhitung 1.027 < Ftable 1,65 that’s show the regression model usd linear. Corelation coefficient hypothesis test is done with formula product moment produce rxy as big as 0.593. significancy test with thitung as big as 7.79 and ttabel 1.658. because thitung < ttabel, from watchfulness result so researcher can conclude that found connection significant between Achievement Motivation with Entrepreneurial intention student who taking Student Entrepreneurship Program UNJ. Determination coefficient test produces KD as big as 35,12%, it can be concluded that there is a positive connection and significant relationship between achievement motivation to entrepreneurial intentions

Item Type: Thesis (Sarjana)
Additional Information: 1). Umi Widyastuti SE, ME. ; 2). Darma Rika Swaramarinda S.Pd, M.SE.
Subjects: Ilmu Sosial > Industri, Buruh, Produksi > Pendidikan Ekonomi
Ilmu Sosial > Kewirausahaan
Divisions: FE > S1 Pendidikan Ekonomi
Depositing User: Rima Safitri .
Date Deposited: 27 Nov 2020 12:37
Last Modified: 27 Nov 2020 12:37
URI: http://repository.unj.ac.id/id/eprint/11791

Actions (login required)

View Item View Item