HUBUNGAN PENGETAHUAN GIZI DENGAN KEBIASAAN MAKAN TERHADAP ATLET TAEKWONDO PUSAT PELATIHAN OLAHRAGA PELAJAR MAHASISWA (PPOPM) KABUPATEN BOGOR

HAYA SYABANA PUTRI, . (2021) HUBUNGAN PENGETAHUAN GIZI DENGAN KEBIASAAN MAKAN TERHADAP ATLET TAEKWONDO PUSAT PELATIHAN OLAHRAGA PELAJAR MAHASISWA (PPOPM) KABUPATEN BOGOR. Sarjana thesis, UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA.

[img] Text
COVER.pdf

Download (10MB)
[img] Text
bab 1.pdf

Download (517kB)
[img] Text
bab 2.pdf
Restricted to Registered users only

Download (775kB) | Request a copy
[img] Text
bab 3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (668kB) | Request a copy
[img] Text
bab 4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (982kB) | Request a copy
[img] Text
bab 5.pdf
Restricted to Registered users only

Download (333kB) | Request a copy
[img] Text
daftar pustaka.pdf

Download (372kB)
[img] Text
lampiran.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy

Abstract

Salah satu olahraga yang berintensitas tinggi dan membutuhkan gizi yang baik adalah taekwondo. Hal ini mengharuskan atlet memiliki pengetahuan mengenai gizi agar dapat membantu dalam mencapai derajat sehat dan bugar atlet untuk mengoptimalkan pengembangan prestasi. Apabila seorang atlet mengetahui apa yang harus dikonsumsi sebelum, saat akan maupun sesudah pertandingan dengan memilih makanan dan pola makan yang tepat, makanan yang telah dikonsumsi itu akan memberikan tambahan energi. Berdasarkan hal tersebut Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis hubungan antara pengetahuan gizi dengan kebiasaan makan pada atlet taekwondo pusat pelatihan olahraga pelajar mahasiswa (PPOPM) Kabupaten Bogor 2021. Dalam penelitian ini kebiasan makan atlet merupakan variabel terikat dan pengetahuan gizi sebagai variabel bebasnya. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini yaitu metode deskriptif. Data dalam penelitian ini berupa data primer yaitu data yang diambil langsung dengan menggunakan instrument angket yang diberikan kepada responden dengan teknik analisis yaitu korelasi sederhana. Hasil penelitian ini menunjukan koefisien korelasi rxy = 0,15 serta thitung = 6,1 lebih besar ttabel = 1,701131. Hal ini menunjukan adanya hubungan yang positif antara kedua variabel tersebut karena memiliki nilai thitung > ttabel. Hasil pengujian koefisien determinasi menunjukan bahwa koefisien determinasi (rxy2) sebesar 0,5625 atau 56,25%. Nilai tersebut menunjukan bahwa 56,25% variabel pengetahuan gizi memberi kontribusi terhadap kebiasaan makan atlet sebesar 56,25%. Sedangkan sisanya yaitu 43,75% dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini. Kata Kunci : Pengetahuan gizi, Kebiasaan Makan, Atlet Taekwondo One of the high-intensity sports that requires good nutrition is taekwondo. This requires athletes to have knowledge of nutrition in order to assist in achieving a healthy and fit athlete to optimize achievement development. If an athlete knows what to eat before, during and after a match by choosing the right food and diet, the food that has been consumed will provide additional energy. Based on this, this study aims to analyze the relationship between nutritional knowledge and eating habits in taekwondo athletes at the student sports training center (PPOPM) Kabupaten Bogor 2021. In this study, the athlete's eating habits were the dependent variable and nutritional knowledge was the independent variable. The research method used in this research is descriptive method. The data in this study are primary data, namely data taken directly using a questionnaire instrument given to respondents with an analytical technique, namely simple correlation. The results of this study show that the correlation coefficient rxy= 0.15 and thitung= 6.1 is greater than ttabel = 1.701131. This shows that there is a positive relationship between the two variables because they have a value of thitung > ttabel. The results of the coefficient of determination test show that the coefficient of determination (rxy2) is 0.5625 or 56.25%. This value shows that 56.25%. The nutritional knowledge variable contributed to the athlete's eating habits by 56.25%. While the remaining 43.75% is influenced by other variables not examined in this study. Keywords: Nutritional Knowledge, Eating Habits, Taekwondo Athletes

Item Type: Thesis (Sarjana)
Additional Information: 1). Dr. Yasep Setiakarnawijaya, M.Kes ; 2). dr. Bazzar Ari Mighra, Sp.N
Subjects: Olah Raga dan Seni Pertunjukan > Olahraga Beladiri
Ilmu Kedokteran > Ilmu Kedokteran, Ilmu Pengobatan dan Ilmu Kesehatan
Olah Raga dan Seni Pertunjukan > Pendidikan Olah Raga
Divisions: FIO > Ilmu Keolahragaan
Depositing User: Users 11252 not found.
Date Deposited: 09 Sep 2021 05:27
Last Modified: 09 Sep 2021 05:27
URI: http://repository.unj.ac.id/id/eprint/17920

Actions (login required)

View Item View Item