HUBUNGAN PENGETAHUAN PERUBAHAN IKLIM DAN NILAI-NILAI PERSONAL (PERSONAL VALUES) DENGAN PERILAKU PRO LINGKUNGAN (PRO-ENVIRONMENTAL BEHAVIOR) SISWA SMA NEGERI DI JAKARTA

ZAHRA WIHANIFA PUTRI, . (2021) HUBUNGAN PENGETAHUAN PERUBAHAN IKLIM DAN NILAI-NILAI PERSONAL (PERSONAL VALUES) DENGAN PERILAKU PRO LINGKUNGAN (PRO-ENVIRONMENTAL BEHAVIOR) SISWA SMA NEGERI DI JAKARTA. Sarjana thesis, UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA.

[img] Text
COVER.pdf

Download (748kB)
[img] Text
BAB 1.pdf

Download (324kB)
[img] Text
BAB 2.pdf
Restricted to Registered users only

Download (677kB) | Request a copy
[img] Text
BAB 3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (615kB) | Request a copy
[img] Text
BAB 4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy
[img] Text
BAB 5.pdf
Restricted to Registered users only

Download (297kB) | Request a copy
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (457kB)
[img] Text
LAMPIRAN.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB) | Request a copy

Abstract

Degradasi lingkungan terus menerus terjadi seiring dengan bertambahnya aktivitas manusia untuk memenuhi kebutuhan hidupnya. Masalah lingkungan yang terjadi secara global dan memengaruhi berbagai aspek kehidupan adalah perubahan iklim. Pengetahuan tentang perubahan iklim pada siswa diharapkan mampu mendorong perilaku pro lingkungan untuk menyelamatkan bumi. Faktor lain yang turut berperan dalam menentukan bagaimana individu bertindak adalah nilai-nilai personal. Nilai-nilai personal berperan sebagai prinsip acuan seseorang dalam bertindak. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan pengetahuan perubahan iklim dan nilai-nilai personal dengan perilaku pro lingkungan siswa SMA Negeri di Jakarta. Penelitian dilaksanakan di SMAN 61 Jakarta pada semester genap tahun ajaran 2020/2021. Pengambilan sampel dilakukan menggunakan teknik multi stage random sampling. Sampel pada penelitian ini ialah siswa/i kelas XI MIPA 1 s.d XI MIPA 3 sebanyak 73 orang. Pengumpulan data dilakukan dengan metode survei. Teknik analisis data yang digunakan adalah regresi korelasi multipel. Hasil penelitian menunjukkan bahwa baik pengetahuan perubahan iklim maupun nilai-nilai personal memiliki korelasi positif yang signifikan dengan perilaku pro lingkungan dengan kekuatan rendah. Nilai-nilai personal memiliki model regresi yang signifikan dengan perilaku pro lingkungan, sedangkan pengetahuan perubahan iklim tidak memiliki model regresi yang signifikan. Nilai altruistic dan biospheric memiliki korelasi positif dengan perilaku pro lingkungan, sedangkan nilai egoistic berlaku sebaliknya. Pengetahuan perlu didukung nilai-nilai personal juga faktor-faktor lain yang mendukung untuk dapat diwujudkan menjadi perilaku. Environmental degradation continues to occur along with the increasing in human activities to meet their needs. An environmental problem that occurs globally and affects various aspects of life is climate change. The knowledge of climate change in students is expected to be able to encourage pro-environmental behavior to save the earth. The other factors that play a role in determining how individuals act are the personal values. Personal values act as guiding principles for a person to act. This study aim is to determine the relationship between the knowledge of climate change and personal values with pro-environmental behavior in state high school students in Jakarta. The research was conducted at SMAN 61 Jakarta in the even semester of the 2020/2021 academic year. Sampling was done using multi stage random sampling technique. The samples in this study were the students of class XI MIPA 1 to XI MIPA 3 as many as 73 people. Data collections have done by survey method. The data analysis technique used was multiple correlation regression. The results showed that both the knowledge of climate change and personal values had a significant positive correlation with pro-environmental behavior with low power. Personal values have a significant regression model with pro-environmental behavior, while the knowledge of climate change does not. The knowledge of climate change and personal values simultaneously have a significant positive correlation with pro-environmental behavior. Altruistic and biospheric values have a positive correlation with pro-environmental behavior, while egoistic values have the opposite one. Knowledge needs to be supported by personal values as well as other supporting factors to be actualized into behavior.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Additional Information: 1). Dr. Diana Vivanti Sigit, M.Si ; 2). Dr. Mieke Miarsyah, M.Si
Subjects: Sains > Ilmu Bumi > Biologi
Divisions: FMIPA > S1 Pendidikan Biologi
Depositing User: Users 12068 not found.
Date Deposited: 02 Sep 2021 09:42
Last Modified: 02 Sep 2021 09:42
URI: http://repository.unj.ac.id/id/eprint/18647

Actions (login required)

View Item View Item