PENGEMBANGAN BUKU DIGITAL MUATAN PELAJARAN IPS PADA MATERI KERAJAAN-KERAJAAN HINDU, BUDDHA, DAN ISLAM DI INDONESIA UNTUK SISWA KELAS IV SD

JULIANDARI NUR FAJRI, . (2022) PENGEMBANGAN BUKU DIGITAL MUATAN PELAJARAN IPS PADA MATERI KERAJAAN-KERAJAAN HINDU, BUDDHA, DAN ISLAM DI INDONESIA UNTUK SISWA KELAS IV SD. Sarjana thesis, UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA.

[img] Text
COVER.pdf

Download (2MB)
[img] Text
BAB 1.pdf

Download (397kB)
[img] Text
BAB 2.pdf
Restricted to Registered users only

Download (494kB) | Request a copy
[img] Text
BAB 3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (597kB) | Request a copy
[img] Text
BAB 4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (766kB) | Request a copy
[img] Text
BAB 5.pdf
Restricted to Registered users only

Download (270kB) | Request a copy
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (323kB)
[img] Text
LAMPIRAN.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB) | Request a copy

Abstract

Penelitian dan pengembangan ini bertujuan guna menghasilkan produk berupa buku digital muatan pelajaran IPS pada materi kerajaan-kerajaan Hindu, Buddha, dan Islam di Indonesia kelas IV sekolah dasar. Penelitian dan pengembangan buku digital mengacu pada metode research and development dengan mengadopsi model pengembangan ADDIE yang terdiri atas 5 tahapan, yaitu analyze, design, development, implementation, dan evaluation. Responden yang terlibat dalam penelitian mencakup ahli materi, ahli media, ahli bahasa, guru kelas IV sekolah dasar, dan 38 peserta didik kelas IV sekolah dasar. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara dan kuesioner. Teknik analisis data yang digunakan, yaitu statistik deskriptif. Keunggulan produk terletak pada kelengkapan materi yang disajikan. Secara garis besar, sub-materi pada materi kerajaan-kerajaan Hindu, Buddha, dan Islam di Indonesia mencakup sejarah awal berdiri, kehidupan masyarakat, dan nilai karakter raja. Selain itu, juga terdapat materi peninggalan-peninggalan kerajaan, penyebab keruntuhan, dan pengaruhnya terhadap masa sekarang. Hasil penelitian dan pengembangan menunjukkan tingkat kelayakan buku digital muatan pelajaran IPS memperoleh persentase sebesar 90% untuk uji ahli materi, 100% untuk uji ahli media, dan 100% untuk uji ahli bahasa. Selanjutnya untuk uji coba peserta didik tahap one to one memperoleh persentase sebesar 90,8%. Pada uji coba tahap small group diperoleh persentase sebesar 94,5%. Selanjutnya tahap field test diperoleh persentase sebesar 90,91%. Berdasarkan hasil penelitian dan pengembangan tersebut, maka buku digital muatan pelajaran IPS dinilai sangat layak, sehingga peserta didik dapat memanfaatkan buku digital dalam pembelajaran IPS pada materi kerajaan-kerajaan Hindu, Buddha, dan Islam di Indonesia kelas IV sekolah dasar. This research and development (R&D) study aims to create a digital book for social sciences subject based on the material of Hindu, Buddhist, and Islamic kingdoms in Indonesia for the fourth grade of elementary school. It refers to the R&D method by adopting the ADDIE development model which consists of 5 stages, i.e., analyze, design, development, implementation, and evaluation. Respondents are material and media experts, linguists, the fourth grade elementary school teachers and its 38 students. Interviews and questionnaires are used to collect the data. Descriptive statistics method is used to analyze the statistical data. The advantages of the product lies in the completeness of the material presented. Generally, the sub-materials on the material of the Hindu, Buddhist, and Islamic kingdoms in Indonesia cover the history of the early establishment, the social life of its people, and the value of the king's character. In addition, there are also information about the relics, the cause of the falling, and its influence on the present.The results show that the feasibility level of social sciences subject digital books is 90% for the material expert test, 100% for the media expert test, and 100% for the linguist test. Furthermore, at one-to-one stage student trial, it obtained 90.8% of the feasibility level, 94,5% in the small group stage trial, and 90,91% in the field test stage. Based on the results, the digital book for social sciences subject is considered very feasible, so the fourth grade elementary schools students can use digital books in social sciences on Hindu, Buddhist, and Islamic kingdoms in Indonesia.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Additional Information: 1). Prof. Dr. Edwita, M.Pd. 2). Yustia Suntari, M.Pd.
Subjects: Pendidikan > Teori, Penelitian Pendidikan
Divisions: FIP > S1 Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Depositing User: Users 14166 not found.
Date Deposited: 09 Mar 2022 03:44
Last Modified: 09 Mar 2022 03:44
URI: http://repository.unj.ac.id/id/eprint/23730

Actions (login required)

View Item View Item