ANALISIS KESALAHAN SISWA DALAM MEMECAHKAN MASALAH MATEMATIKA BERDASARKAN TAHAPAN NEWMAN PADA MATERI PROGRAM LINEAR KELAS XI DI SMA NEGERI 100 JAKARTA

SULTHON NUR RISKY, . (2022) ANALISIS KESALAHAN SISWA DALAM MEMECAHKAN MASALAH MATEMATIKA BERDASARKAN TAHAPAN NEWMAN PADA MATERI PROGRAM LINEAR KELAS XI DI SMA NEGERI 100 JAKARTA. Sarjana thesis, UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA.

[img] Text
COVER.pdf

Download (2MB)
[img] Text
BAB 1.pdf

Download (325kB)
[img] Text
BAB 2.pdf
Restricted to Registered users only

Download (408kB) | Request a copy
[img] Text
BAB 3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (446kB) | Request a copy
[img] Text
BAB 4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (884kB) | Request a copy
[img] Text
BAB 5.pdf
Restricted to Registered users only

Download (203kB) | Request a copy
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (298kB)
[img] Text
LAMPIRAN.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB) | Request a copy

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi tipe-tipe kesalahan yang dilakukan siswa berdasarkan analisis dengan tahapan Newman serta menganalisis keterkaitan antar kesalahan yang dilakukan siswa dalam menyelesaikan masalah matematika pada materi Program Linear Kelas XI di SMA Negeri 100 Jakarta. Metode penelitian ini merupakan penelitian kualitatif deskriptif. Subjek yang dipilih sebanyak 18 siswa, dengan kriteria subjek yang dipilih melakukan dua/lebih tipe kesalahan berdasarkan tahapan Newman dan bersedia untuk diwawancarai melalui google meet atau whatsapp. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan tes tertulis dan wawancara. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tipe-tipe kesalahan yang dilakukan siswa ketika menyelesaikan masalah matematika pada materi Program Linear, diantaranya 1) Kesalahan membaca yaitu siswa tidak membaca satuan mata uang (Rupiah) dan tidak dapat membaca grafik; 2) Kesalahan memahami yaitu siswa salah dalam menangkap informasi dan ada informasi penting yang terlewat; 3) Kesalahan transformasi yaitu siswa tidak mengetahui strategi/langkah-langkah untuk menyelesaikan permasalahan dan siswa tidak/salah dalam mengubah soal menjadi model matematika; 4) Kesalahan keterampilan proses yaitu siswa tidak melakukan perhitungan dan tidak melanjutkan pekerjaannya sampai selesai, siswa salah dalam melakukan perhitungan, dan siswa melakukan perhitungan yang salah akibat kesalahan sebelumnya; serta 5) Kesalahan penulisan jawaban yaitu siswa tidak membuat kesimpulan, siswa tidak menuliskan satuan yang sesuai, dan siswa salah dalam membuat kesimpulan akibat kesalahan sebelumnya. Selain itu, terlihat bahwa kesalahan-kesalahan yang dilakukan siswa ternyata berkaitan antara yang satu dengan yang lain. Kesalahan yang paling mendasar adalah kesalahan memahami. Jika siswa tidak dapat memahami soal dengan baik, maka akan berlanjut ke kesalahan-kesalahan yang lain dalam menyelesaikan soal tersebut. This research aims to identify the types of errors and analyze the relationship between the errors made by students based on Newman’s Error Analysis in solving mathematical problems on the Linear Program material for class XI at SMA Negeri 100 Jakarta. This research method is descriptive qualitative research. There are 18 students who selected as a research subject, with the criteria that the subjects selected made two or more types of errors based on Newman's procedure and the subjects selected to be interviewed via google meet or whatsapp. Data collection techniques were carried out by written test and interviews. The results showed that the types of errors made by students when solving mathematical problems on the Linear Program material, including 1) Reading errors that students not read currency unit (Rupiah) and can’t read graphs; 2) Comprehension errors that students get wrong information and missing the important information; 3) Transformation errors that students don’t know the strategies to solve the problem and students not/wrong in converting into mathematical models; 4) Process skill errors that students don’t do a calculations and not continue until done, students wrong in doing calculations, and students do wrong calculations due to previous errors; and 5) Encoding errors that students not make a conclusion, students not write the appropriate units, and students wrong when making a conclusions due to previous errors. Moreover, it can be seen that the errors made by students are related to one another. The most fundamental error is a comprehension error. If students cannot understand the problem well, it will continue to other errors in solving the problem.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Additional Information: 1). Dr. Meiliasari, S.Pd., M.Sc. ; 2). Dr. Lukman El Hakim, M.Pd.;
Subjects: Sains > Matematika
Divisions: FMIPA > S1 Pendidikan Matematika
Depositing User: Users 14115 not found.
Date Deposited: 23 Mar 2022 07:08
Last Modified: 18 Jan 2024 05:07
URI: http://repository.unj.ac.id/id/eprint/24322

Actions (login required)

View Item View Item