FAHRI MUSTAQIEM, . (2017) STRATEGI ADAPTASI MASYARAKAT PESISIR DALAM MENGHADAPI KERUSAKAN LINGKUNGAN (Studi Kasus: Masyarakat Pesisir Desa Pantai Bahagia, Kecamatan Muara Gembong, Kabupaten Bekasi). Sarjana thesis, UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA.
Text
FAHRI MUSTAQIEM - STRATEGI ADAPTASI MASYARAKAT PESISIR DALAM MENGHADAPI KERUSAKAN LINGKUNGAN.pdf Download (3MB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dampak kerusakan lingkungan dalam mempengaruhi kondisi sosial-ekonomi pada masyarakat nelayan Desa Pantai Bahagia, Muara Gembong. Selain itu, juga membahas strategi adaptasi masyarakat nelayan Desa Pantai Bahagia dalam bertahan hidup untuk menghadapi kerusakan lingkungan yang terjadi. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode studi kasus. Penelitian ini dilakukan pada bulan Desember 2015 sampai dengan Agustus 2016 di Desa Pantai Bahagia, Muara Gembong. Data penelitian diperoleh melalui observasi, dokumentasi, dan wawancara dengan subjek penelitian, stakeholder desa, nelayan, serta istri nelayan Desa Pantai Bahagia. Dalam pengumpulan data, penulis menggunakan data primer dan data sekunder. Data primer diperoleh dengan cara wawancara dan observasi, sedangkan data sekunder diperoleh dari studi literatur, internet, dan studi pustaka lainnya yang berkaitan dengan penelitian ini. Penelitian ini menjelaskan dampak kerusakan lingkungan pada sosial ekonomi dengan menggunakan strategi adaptasi budaya pada masyarakat Desa Pantai Bahagia. Dalam teknik analisis data, penelitian ini menggunakan teknik analisis data model interaktif. Dan dalam Triangulasi data dilakukan dengan cara mewawancarai staff Dinas Peternakan, Perikanan dan Kelautan Kab.Bekasi. Berdasarkan temuan data yang diperoleh dalam penelitian ini dapat dilihat bahwa pola kerusakan lingkungan yang telah terjadi di Desa Pantai Bahagia disebabkan oleh beberapa faktor, yaitu adanya kerusakan lingkungan akibat pencemaran limbah industri, dan adanya abrasi yang terjadi di Desa Pantai Bahagia. Hal tersebut tentu mengakibatkan penyesuaian bagi masyarakat nelayan. Berbagai strategi dilakukan demi keberlangsungan roda ekonomi dan kebertahanan hidup. Strategi adaptasi yang dilakukan yaitu dengan cara melakukan penganekaragaman alat tangkap, mencari alternatif sumber pendapatan, dan memanfaatkan hubungan jaringan sosial. The objectives of this research are (1) to know the impact of environmental damage affects socio-economy condition of Desa Pantai Bahagia people, especially the fishermans. (2) to know how the adaptation strategies of Desa Pantai Bahagia fishermans to withstand their live from environmental damage that change the pattern of their daily life. This research using the qualitative approach by case study method. This research was doing in Desa Pantai Bahagia, Kecamatan Muara Gembong in Desember 2016 until August 2016 period. The primary data obtained through observation, documentation, and interviews with the research subject and stakeholder. The secondary data obtained by the study literature, internet and the research that have similar concept or similar perspective about adaptation strategies of coastal communities. This research analyze use an analyze technique by interactive mode. This research triangulation with official staff of Dinas Peternakan, Perikanan dan Kelautan Kab. Bekasi. This research found that the pattern of environmental damage in Desa Pantai Bahagia caused by several factors. The first factor is the damage by waste of industrial activity. The second factor is the abration int the coast of Desa Pantai Bahagia. The environmental damage in the coast made the coastal communities, especially the fishermans should find their own strategies to keep their life from the change of environment situation. The adaptation strategies that appears in Desa Pantai Bahagia is diversification of fishing gear, alternative job and maximizing the function of their social network.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Additional Information: | 1) Yuanita Aprilandini, M.Si 2) Ahmad Tarmiji, M.Si |
Subjects: | Ilmu Sosial > Sosiologi |
Divisions: | FIS > S1 Sosiologi |
Depositing User: | sawung yudo |
Date Deposited: | 07 Apr 2022 00:48 |
Last Modified: | 07 Apr 2022 00:48 |
URI: | http://repository.unj.ac.id/id/eprint/25928 |
Actions (login required)
View Item |