ANALISIS KARAKTERISTIK TERMAL PADA KABEL NYM 3x1,5 mm2 UNTUK APLIKASI INSTALASI LISTRIK DALAM RUANGAN (INDOOR) DENGAN PENGINJEKSIAN ARUS

WAHYU RIZKY, . (2017) ANALISIS KARAKTERISTIK TERMAL PADA KABEL NYM 3x1,5 mm2 UNTUK APLIKASI INSTALASI LISTRIK DALAM RUANGAN (INDOOR) DENGAN PENGINJEKSIAN ARUS. Sarjana thesis, UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA.

[img] Text
Skripsi-Wahyu Rizky (5315131658).pdf

Download (5MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui karakteristik termal dan perubahan fisik pada kabel NYM 3x1,5 mm2 Berstandar IEC 60227 – 4 dan Tidak Berstandar IEC 60227 – 4. Pengujian dilakukan dengan dua metode, yaitu menginjeksikan arus dan uji bakar. Pada pengujian injeksi arus, arus yang diinjeksikan sebesar 5 Ampere, 10 Ampere, 19 Ampere, 38 Ampere, 57 Ampere dan 76 Ampere pada kabel utuh. Untuk uji bakar, pengujian dilakukan dengan membakar bagian isolator, pembungkus inti dan selubung luar kabel pada temperatur bakar 260 oC. Hasil pengujian karakteristik termal menunjukan kabel NYM 3 x 1,5 mm2 Berstandar IEC 60227 – 4 memiliki kenaikan temperatur 2 sampai 3 kali lebih rendah dari kenaikan temperatur yang terjadi pada kabel tidak berstandar IEC 60227 – 4. Hasil uji bakar adalah terdapat perbedaan perubahan fisik pada bagian pembungkus inti kabel, kabel berstandar IEC 60227 – 4 mengalami pelelehan ketika dibakar dan asap berwarna putih serta api padam ketika sumber apinya dihilangkan. Sedangkan pembungkus inti pada kabel tidak berstandar IEC 60227 – 4 tidak terlihat adanya pelelehan melainkan terjadi pengerasan pada bagian yang dibakar. Asap yang ditimbulkan banyak dan berwarna hitam, serta api tidak langsung padam ketika sumber api dihilangkan. This study aims to determine the thermal characteristics and physical changes of NYM cable 3x1,5 mm2 Standard IEC 60227 - 4 and Non Standard IEC 60227 - 4. The test is done by two methods, that is current injection and burning test. The current injection tests are carried out at values 5, 10, 19, 38, 57 and 76 Ampere on the undamaged cable. The burning test is carried out by burning the insulator part, the core sheath and the outer sheath of the cable at burn temperature of 260 ° C. The result of thermal characteristic test have shown that NYM cable 3 x 1.5 mm2 Standard IEC 60227 - 4 has an increase of temperature 2 to 3 times lower than the increase of temperature that occurs in non-standard cables cable IEC 60227 - 4. The result of the burning test have shown that there are a difference of physical changes on the core sheath, the IEC 60227 - 4 standard cables are melting when burned and the color of smoke is white and the fire is extinguished when the source is removed. While the core sheath of non-standard IEC 60227 - 4 are not look a melting but it hardening when burned. The burn has a lot of smoke and black , and the fire does not immediately extinguished when the source of fire is removed.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Additional Information: 1) Ir. Yunita Sari, MT.,M.Si 2) Siska Titik Dwiyati, S.Si.,MT
Subjects: Teknologi dan Ilmu Terapan > Teknik Mesin, Mekanika Teknik
Divisions: FT > S1 Pendidikan Teknik Mesin
Depositing User: sawung yudo
Date Deposited: 25 Apr 2022 01:22
Last Modified: 25 Apr 2022 01:22
URI: http://repository.unj.ac.id/id/eprint/27679

Actions (login required)

View Item View Item