Pengembangan Media MOODLE dalam Pembelajaran Keterampilan Membaca di Program Studi Pendidikan Bahasa Arab Universitas Negeri Jakarta

IDZNI ZAHRIMA, . (2017) Pengembangan Media MOODLE dalam Pembelajaran Keterampilan Membaca di Program Studi Pendidikan Bahasa Arab Universitas Negeri Jakarta. Sarjana thesis, UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA.

[img] Text
Skripsi Idzni Zahrima.pdf

Download (5MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan media pembelajaran Moodle dalam menunjang kebutuhan siswa untuk mempelajari mata kuliah Qiraah. Penelitian ini dilakukan karena adanya kendala mahasiswa dalam mempelajari mata kuliah Qiraah khususnya bagi mahasiswa baru yang merupakan lulusan dari sekolah umum dan belum mempelajari bahasa arab sebelumnya dan tidak mempunyai latar belakang berbahasa arab. Metode penelitian ini adalah research and development (R&D). Penulis memperoleh data penelitian melalui angket online yang diisi oleh 40 mahasiswa program studi Pendidikan Bahasa Arab Universitas Negeri Jakarta. Penelitian pengembangan media pembelajaran yang digunakan berupa angket. Hal ini digunakan untuk mengukur keberhasilan dan efektivitas pembelajaran menggunakan media yang berkembang, pengujian yang digunakan dalam pengumpulan data ini adalah pengujian khusus pada media dan khusus pada materi. Penelitian pengembangan ini dilakukan berdasarkan prosedur pengembangan yang telah disusun, 1) Analisis (Analysis), 2) Desain (Design), 3) Pengembangan (Development), (4) Implementasi (Implementation), (5) Penilaian. Dilaksanakan di jurusan Bahasa dan Sastra Arab UNJ pada semester Genap dari bulan Maret�Juli 2017. Hasil Uji ahli materi mendapatkan hasil (80%) layak dan ahli media (81%) sangat layak. Layak untuk digunakan sebagai media pembelajaran untuk memahami teks Qiraah dalam menunjang pembelajaran bahasa arab khususnya pada pelajaran Qiraah. Kesimpulan penelitian ini adalah hasil analisis kebutuhan menunjukkan siswa menghendaki atau setuju dengan adanya media pembelajaran Moodle dalam memahami teks yang ada di dalam buku Qiraah 1 pada pembelajaran Qiraah. Dan hasil angket analisis kepuasan menunjukkan bahwa media moodle dapat diterima sebagai media pembelajaran dalam mata kuliah Qiraah 1. This study aims to develop Moodle learning media in supporting the needs of students to study Qiraah courses. This research is done because of the obstacles of students in studying Qiraah courses especially for new students who are graduates from public schools and have not studied Arabic before and have no Arabic background. This research method is research and development (R & D). The authors obtained research data through an online questionnaire filled by 40 students of the Arabic Language Studies program at the State University of Jakarta. Research development of learning media used in the form of a questionnaire. It is used to measure the success and effectiveness of learning using a growing medium, the tests used in this data collection are specialized in media testing and specific to the material. This development research is based on the development procedure that has been prepared, 1) Analysis (Analysis), 2) Design (Design), 3) Development, (4) Implementation, (5) Assessment. Conducted in the Department of Arabic Language and Literature UNJ in the even semester from March to July 2017. Experimental expert test results (80%) are feasible and media experts (81%) are very viable. Worthy to be used as a medium of learning to understand Qiraah texts in supporting Arabic language learning especially on Qiraah lessons. The conclusion of this research is the result of requirement analysis indicates student wants or agree with existence of Moodle learning media in comprehension text which is in book Qiraah 1 on learning Qiraah. And the result of questionnaire of satisfaction analysis shows that moodle media can be accepted as learning media in Qiraah 1 subject.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Additional Information: 1) Muhammad Kamal, M.A 2) Drs. Chakam Failasuf, M.Pd
Subjects: Bahasa dan Kesusastraan > Bahasa Arab
Divisions: FBS > S1 Pendidikan Bahasa Arab
Depositing User: sawung yudo
Date Deposited: 26 May 2022 05:20
Last Modified: 26 May 2022 05:20
URI: http://repository.unj.ac.id/id/eprint/29094

Actions (login required)

View Item View Item