KEMANDIRIAN ANAK USIA 5-6 TAHUN DI KOMUNITAS LINGKUNGAN PEMULUNG (Studi Kualitatif di TPST Sumur Batu, Bantar Gebang, Bekasi)

SITI RAHMAH, . (2015) KEMANDIRIAN ANAK USIA 5-6 TAHUN DI KOMUNITAS LINGKUNGAN PEMULUNG (Studi Kualitatif di TPST Sumur Batu, Bantar Gebang, Bekasi). Sarjana thesis, UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA.

[img] Text
SKRIPSI FIX_compressed.pdf

Download (8MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendapatkan gambaran informasi dan data empiris mengenai kemandirian anak usia 5-6 tahun di komunitas lingkungan pemulung TPST Sumur Batu, Bantar Gebang, Bekasi. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian kualitatif. Prosedur pengumpulan data dilakukan dengan cara observasi, wawancara, dan dokumentasi. Dalam penelitian ini, teknik analisis data yang digunakan yaitu Miles dan Huberman. Pemeriksaan data dilakukan dengan perpanjangan pengamatan, meningkatkan ketekunan, dan triangulasi. Temuan hasil penelitian menunjukkan bahwa kemandirian pada anak usia 5-6 tahun di komunitas lingkungan pemulung TPST Sumur Batu, Bantar Gebang, Bekasi dibentuk oleh peran dan sikap orang tua serta peran lingkungan. Orang tua selalu memberikan pemahaman melalui komunikasi dengan interaksi kepada anak untuk tidak malu ketika beradaptasi dengan orang lain, melakukan kegiatannya sendiri, kondisi lingkungan yang ditempati dengan keterbatasan yang ada, anak tidak pernah dimanjakan oleh orang tua, bahkan orang tua membentuk pemahaman kepada anak, bahwa kelak nanti anak tidak selamanya bersama dengan orang tua. Dengan demikian, tuntutan untuk mandiri terbentuk di anak. Lingkungan juga tidak melarang anak untuk melakukan kegiatan yang sedang dilakukannya, akan tetapi anak harus tetap berhati-hati ketika melakukan kegiatannya sendiri dan anak selalu diberi kebebasan untuk bermain dilingkungannya. ******** The purposes of this research to get an overview of empirical information and data regarding the 5-6 years old children’s independence in the scavengers community from TPST Sumur Batu, Bantar Gebang, Bekasi. The method used is qualitative research. Data collection procedures performed by observation, interview, and documentation. In this study, the analysis technique used is the technique of Miles and Huberman. Examination of the data is done by the extension of the observation, increase endurance, and triangulation. Research findings shows that the independence in children age 5-6 years in the scavengers community from TPST SumurBatu, Bantar Gebang, Bekasi are formed by the role and attitudes of parents and the role of the community. Parents always provide an understanding through communication and interaction with the children not to be embarrassed when adapting to others, to conduct its own activities, to deal with the condition of the neighborhood with all its limitations, parents never spoil their children, even parents develops an understanding to their children that one day they will live on their own. Thus, the demand for independence are formed in children. Their community does not prohibit the children to do their own activities, however children should still be cautious when performing its own activities and children are always given the freedom to play with in their environment.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Additional Information: 1). Ade Dwi Utami, M.Pd. ; 2). Dr. Hapidin, M.Pd.
Subjects: Pendidikan > Pendidikan
Divisions: FIP > S1 Pendidikan Guru PAUD
Depositing User: Users 14614 not found.
Date Deposited: 06 Jun 2022 03:00
Last Modified: 06 Jun 2022 03:00
URI: http://repository.unj.ac.id/id/eprint/29736

Actions (login required)

View Item View Item