Fatimah Cahyani Putri Widiasari, . (2016) EFEKTIVITAS METODE COOPERATIVE LEARNING TIPE GROUP INVESTIGATION TERHADAP PEMBELAJARAN SHOCHUUKYUU KAIWA MAHASISWA SEMESTER II JURUSAN BAHASA JEPANG STBA JIA BEKASI. Sarjana thesis, UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA.
Text
ABSTRACT.pdf Download (89kB) |
|
Text
DAFTAR RIWAYAT HIDUP.pdf Restricted to Repository staff only Download (101kB) |
|
Text
SKRIPSI FATIMAH_UNJ_Lengkap.pdf Restricted to Registered users only Download (2MB) |
Abstract
Berbicara merupakan salah satu keterampilan yang menggambarkan kemampuan berbahasa, namun sering dianggap sebagai kemampuan yang kompleks dan cukup sulit. Untuk melatih kemampuan berbicara dalam perkuliahan Shouchuukyuu Kaiwa di STBA JIA Bekasi, umumnya teknik yang digunakan adalah teknik role play. Metode tersebut cukup meningkatkan kemampuan berbicara mahasiswa, akan tetapi masih banyak metode atau model pembelajaran lain yang dapat diterapkan agar tidak monoton. Untuk itu, penelitian dalam perkuliahan Shochuukyuu kaiwa cukup relevan untuk dilakukan. Salah satu metode yang dapat digunakan dalam perkuliahan Shochuukyuu kaiwa adalah dengan menggunakan metode Cooperative Learning tipe Group Investigation. Penelitian ini bertujuan mengetahui efektivitas metode Group Investigation terhadap pembelajaran Shochuukyuu kaiwa. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode Pre-Experimental dengan desain the one group pretest-posttest. Sebelum treatment, kelompok sampel diberikan pretest untuk mengetahui kemampuan awal mahasiswa, lalu setelah diberi treatment kemampuan kelompok akan kembali diukur dengan posttest untuk melihat keefektifan treatment. Populasi dalam penelitian ini adalah mahasiswa semester II Jurusan Bahasa Jepang STBA JIA dengan sampel 19 orang mahasiswa dari kelas A. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah tes berupa tes lisan dan non-tes berupa angket. Hasil penelitian menunjukan bahwa perolehan nilai rata-rata pretest sebesar 50 dan nilai rata-rata posttest sebesar 66.89, sehingga terdapat perbedaan nilai rata-rata sebesar 16.89. Dari nilai yang telah dihitung, diperoleh hasil thitung 4.29, sementara ttabel dengan taraf signifikansi 5 % pada derajat kebebasan (db) = 36 sebesar 2.028. Sehingga thitung lebih besar dari ttabel (thitung > ttabel), yang berarti HK diterima dan HO ditolak. Kemudian setelah menghitung rata-rata normalized gain, diperoleh nilai sebesar 0,44 yang jika diinterpratasikan termasuk dalam kriteria efektif. Maka dapat disimpulkan bahwa metode cooperative learning tipe group investigation dalam pembelajaran shochuukyuu kaiwa terbukti efektif. Berdasarkan data angket, pembelajaran shochuukyuu kaiwa dengan metode group investigation menarik dan mampu meningkatkan motivasi, rasa percaya diri, dan kemampuan bahasa Jepang mahasiswa.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Additional Information: | 1). Cut Erra Rismorlita, M.Si. ; 2). Rainhard Oliver, S.S., M.Pd. |
Subjects: | Bahasa dan Kesusastraan > Bahasa Jepang |
Divisions: | FBS > S1 Pendidikan Bahasa Jepang |
Depositing User: | Users 29 not found. |
Date Deposited: | 24 Jan 2020 16:49 |
Last Modified: | 24 Jan 2020 16:49 |
URI: | http://repository.unj.ac.id/id/eprint/2996 |
Actions (login required)
View Item |