EFEKTIFITAS METODE KOMANDO DAN METODE INKLUSI TERHADAP HASIL BELAJAR PASSING MENGGUNAKAN KAKI BAGIAN DALAM PERMAINAN FUTSAL PADA SISWA KELAS X SMA NEGERI 80 JAKARTA UTARA

Achmad Lutfi Al Irsyad, . (2016) EFEKTIFITAS METODE KOMANDO DAN METODE INKLUSI TERHADAP HASIL BELAJAR PASSING MENGGUNAKAN KAKI BAGIAN DALAM PERMAINAN FUTSAL PADA SISWA KELAS X SMA NEGERI 80 JAKARTA UTARA. Sarjana thesis, UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA.

[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (391kB)
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (744kB)
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (328kB)
[img] Text
1.RINGKASAN, KATA PENGANTAR, DAFTAR ISI.pdf

Download (208kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (211kB)
[img] Text
COVER.pdf

Download (33kB)
[img] Text
BAB V.pdf
Restricted to Registered users only

Download (90kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan hasil belajar passing futsal menggunakan kaki bagian dalam antar siswa yang diajar dengan metode komando dan inklusi. Populasi adalah seluruh siswa kelas X SMA Negeri 80 Jakarta Utara dengan jumlah 250 siswa. Banyaknnya sampel adalah 2 kelompok dengan jumlah masing-masing 15 siswa, dan sampel akan diambil menggunakan teknik Cluster Random Sampling. Dari dua kelompok tersebut akan di gunakan 2 metode, yaitu metode komando dan inklusi.untuk mengetahui tingkat awal keterampilan sampel terlebih dahulu dilakukan tes awal, setelah itu diberikan perlakuan sesuai metode pada masing-masing kelompok, dan terakhir akan dilaksanakan tes akhir untuk mengetahui tingkat keberhasilan siswa. Penelitian ini dilakukan di SMA Negeri 80 Jakarta Utara. Dilakukan pada bulan Agustus sampai dengan bulan September 2015, penelitian ini menggunakan metode Eksperimen. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah teknik statistik uji t, sedangkan instrument penelitian ini adalah tes keterampilan passing futsal menggunakan kaki bagian dalam dengan melakukannya sebanyak 3 kali. Hasil belajar passing menggunakan kaki bagian dalam yang diajar dengan metode inklusi memperoleh rata-rata = 13.93 dengan standar deviasi = 0.927 sedangkan kelompok yang diajar menggunakan metode komando adalah rata-rata = 12.80 dengan standar deviasi = 1.421 standar beda mean = 0.455 dan hasil t hitung = 2.484 sementara t tabelnya = 2.135. ii Karena t hitung lebih besar dari t tabel (2.484 ˃ 2.135), maka dapat dinyatakan bahwa terdapat perbedaan yang signifikan antara hasil belajar yang diajar dengan metode komando dan inklusi dan Ho ditolak. Kesimpulan penelitian dapat dinyatakan bahwa metode mengajar inklusi lebih efektif dibandingkan dengan metode komando dalam meningkatkan hasil belajar passing menggunakan kaki bagian dalam pada siswa kelas X di SMA Negeri 80 Jakarta Utara

Item Type: Thesis (Sarjana)
Additional Information: 1). Drs. Yansen H. Jutalo, M.Pd ; 2). Iwan Setiawan, M.Pd
Subjects: Olah Raga dan Seni Pertunjukan > Pendidikan Olah Raga > Aneka Olah Raga > Sepakbola
Divisions: FIO > Pendidikan Jasmani
Depositing User: Users 14626 not found.
Date Deposited: 15 Jul 2022 03:03
Last Modified: 15 Jul 2022 03:03
URI: http://repository.unj.ac.id/id/eprint/31810

Actions (login required)

View Item View Item