DESSY INDARTI. P, . (2013) HUBUNGAN ANTARA TINGKAT PENDIDIKAN DENGAN PRODUKTIVITAS PADA KARYAWAN PT. FOKUS GARMINDO JAKARTA. Sarjana thesis, UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA.
Text
Skripsi Full Dessy.pdf Download (17MB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara Tingkat Pendidikan dengan Produktivitas pada karyawan PT. Fokus Garmindo. Penelitian ini dilakukan selama tiga bulan terhitung mulai bulan April hingga Juni 2013. Metode penelitian yang digunakan adalah metode survey dengan pendekatan korelasional. Populasi dalam penelitian ini adalah karyawan PT. Fokus Garmindo dengan populasi terjangkaunya adalah karyawan dari divisi produksi bagian quality control yang berjumlah 65 orang dengan taraf kesalahan 5% sehingga sampel untuk penelitian diambil sebanyak 55 orang. Untuk menjaring data dari variabel X tentang tingkat pendidikan diperoleh melalui data yang diberikan oleh perusahaan yang diukur dengan menggunakan skala tingkat pendidikan yaitu SLTA, Diploma dan Sarjana. Dan untuk variabel Y tentang Produktivitas kerja karyawan, diperoleh melalui data yang diberikan oleh perusahaan terhadap karyawannya yang diukur dengan mengggunakan skala tingkat produktivitas kerja yaitu sangat baik, baik dan kurang. Pengujian hipotesisi dengan menggunakan rumus distribusi Z melalui Transformasi Gamma, diperoleh Zo sebesar 1,97 kemudian dibandingkan dengan Ztabel sebesar 1,645 dengan demikian Zo > Ztabel maka Ho ditolak. Hal ini menunjukkan bahwa terdapat hubungan positif antara tingkat pendidikan dengan produktivitas kerja karyawan, Untuk mengetahui persentase (%) variasi produktivitas yang dapat ditentukan oleh tingkat pendidikan digunakan transformasi gamma, yaitu dengan melihat nilai gamma yang diperoleh dan dikuatdratkan. Dari hasil perhitungan diperoleh G : 0,559 dan G2 = 0,312 yang berarti bahwa 31,2% variasi produktivitas kerja karyawan ditentukan oleh tingkat pendidikan sedangkan sisa nya 68,8 % variasi produktivitas kerja karyawan ditentukan oleh faktor lain. Hasil penelitian tersebut menyimpulkan bahwa terdapat hubungan positif antara tingkat pendidikan dengan produktivitas pada karyawan PT. Fokus Garmindo. ***** This study to determine the relationship between level of education with productivity at PT. Focus Garmindo. The research was conducted for three months starting from April to June 2013. The research method used was a survey method with the correlational approach, The population in this study were employees of PT. Focus Garmindo with a population of inaccessibility is an employee of the production division quality control section numbering 65 people with 5% error level so that the sample for the study was taken by 55 people. To collect data of variable X on level of education obtained through data provided by the company using a scale that measured the level of education is high school, high education. And for the variable Y on employee productivity, obtained through data provided by the company to its employees as measured by labor productivity levels use traditional scale that is very good, better and less. Hypothesis testing using the formula Z through Transformation Gamma distribution, obtained by 1.97 Zo then compared with 1.645 for Ztabel thus Zo> Ztabel then Ho is rejected. This shows that there is a positive relationship between level of education and productivity of employees, to determine the percentage (%) variation of productivity that can be determined by the level of education, the transformation of gamma namely by looking at the value obtained gamma and raised to. From the calculations, G: G2 = 0.559 and 0.312 which means that 31.2% variation in labor productivity is determined by his or her level of education, while the rest 68.8% variation in labor productivity is determined by other factors. Results of these studies concluded that there is a positive relationship between level of education and productivity of the employees of PT. Focus Garmindo.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Additional Information: | 1). Dra Sudarti ; 2). Roni Faslah S.Pd. M.M. |
Subjects: | Manajemen > Manajemen Sumber Daya Manusia |
Divisions: | FE > S1 Pendidikan Administrasi Perkantoran |
Depositing User: | Users 14651 not found. |
Date Deposited: | 21 Jul 2022 06:30 |
Last Modified: | 21 Jul 2022 06:30 |
URI: | http://repository.unj.ac.id/id/eprint/31999 |
Actions (login required)
View Item |