PENGARUH PERSEPSI KUALITAS PELAYANAN DAN PERSEPSI NILAI TERHADAP MINAT BELI ULANG KONSUMEN MCDONALD PLAZA ARION

NADIA NURFADILAH, . (2013) PENGARUH PERSEPSI KUALITAS PELAYANAN DAN PERSEPSI NILAI TERHADAP MINAT BELI ULANG KONSUMEN MCDONALD PLAZA ARION. Sarjana thesis, UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA.

[img] Text
Skripsi full.pdf

Download (1MB)

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah: 1) untuk mengetahui deskripsi / gambaran dari persepsi kualitas pelayanan , persepsi nilai, dan minat beli ulang konsumen restoran McD, 2) untuk menguji secara empiris pengaruh persepsi kualitas pelayanan terhadap minat beli ulang konsumen restoran McD, 3) untuk menguji secara empiris pengaruh persepsi nilai terhadap minat beli ulang konsumen restoran McD, 4) untuk menguji secara empiris pengaruh persepsi kualitas pelayanan dan persepsi nilai secara bersama-sama terhadap minat beli ulang konsumen restoran McD. Objek penelitian ini konsumen yang minimal sudah dua kali makan di McD Plaza Arion sejumlah 100 orang. Jenis penelitian ini adalah deskriptif dan kausal. Hasil pengujian deskriptif menunjukkan konsumen merasa kualitas pelayanan dan nilai yang diberikan McD Plaza Arion masih kurang sehingga konsumen belum cukup memiliki minat beli ulang terhadap McD. Hasil pengujian hipotesis menunjukkan: 1) adanya pengaruh yang signifikan dari persepsi kualitas pelayanan terhadap minat beli ulang (23.9%), 2) adanya pengaruh yang signifikan dari persepsi nilai terhadap minat beli ulang (36.3%), 3) persepsi kualitas pelayanan dan persepsi nilai secara bersama-sama berpengaruh terhadap minat beli ulang konsumen (39.1%). ***** The purpose of this research are: 1) to know the description of perceived service quality, perceived value, and repurchase intention of McD’s consumers 2) test empirically the influence of perceived service quality toward repurchase intention of McD’s consumers, 3) test empirically the influence of perceived value toward repurchase intention of McD’s consumers,4) test empirically the influence of perceived service quality and perceived value toward repurchase intention of McD’s consumers. Object of the research is the consumers who has came to McD Arion Plaza minimum twice time. This is a descriptive and causal research. The result of descriptive test shows that perceived service quality and perceived value of McD Arion Plaza are still less so that the repurchase intention of consumers also less. The hypothesis test shows: 1) there is significant influence from perceived service quality to repurchase intention (23.9%), 2) there is significant influence from perceived value to repurchase intention (36.3%), 3) there is significant influence from perceived service quality and perceived value to repurchase intention (39.1%).

Item Type: Thesis (Sarjana)
Additional Information: 1). Setyo Ferry Wibowo, SE, M. Si ; 2). Dra. Basrah Saidani, M. Si
Subjects: Manajemen > Manajemen Pemasaran
Divisions: FE > S1 Manajemen
Depositing User: Users 14651 not found.
Date Deposited: 02 Aug 2022 06:15
Last Modified: 02 Aug 2022 06:15
URI: http://repository.unj.ac.id/id/eprint/32179

Actions (login required)

View Item View Item