PENGARUH PENGGUNAAN MULTIMEDIA INTERAKTIF DENGAN ADOBE CAPTIVATE TERHADAP HASIL BELAJAR KANJI

DWI HIDAYATI, . (2013) PENGARUH PENGGUNAAN MULTIMEDIA INTERAKTIF DENGAN ADOBE CAPTIVATE TERHADAP HASIL BELAJAR KANJI. Sarjana thesis, UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA.

[img] Text
Bab 1-5.pdf

Download (879kB)
[img] Text
pendahuluan.pdf

Download (555kB)

Abstract

Multimedia interaktif merupakan gabungan lebih dari satu media di antaranya gambar, audio, video, teks, dan lain-lain dimana pengguna dapat mengontrol aksi dari media tersebut. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah terdapat perbedaan hasil belajar antara yang menggunakan multimedia interaktif dengan Adobe Captivate dengan yang tidak menggunakan multimedia interaktif dengan Adobe Captivate terhadap mahasiswa tingkat II Jurusan Bahasa Jepang STBA JIA Bekasi. Penelitian ini dilakukan pada tanggal 29 April – 27 Mei 2013. Metode dan desain penelitian yang digunakan adalah eksperimen (true experimental) dengan pretest posttest control group design. Populasi penelitiannya seluruh siswa Jurusan Bahasa Jepang STBA JIA Bekasi. Sampel yang digunakan adalah kelas IVA pagi sebagai kelas kontrol dan kelas IVB pagi sebagai kelas eksperimen dengan masing-masing kelas berjumlah 9 dan 14 siswa. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini berupa tes dan non-tes. Instrumen non-tes berisi 20 pernyataan dengan menggunakan Skala Likert. Selanjutnya dilakukan uji homogenitas dengan rumus Fisher dan diperoleh Fhitung < Ftabel (2,51 < 3,52), dengan demikian H0 diterima, hal ini menunjukkan bahwa data kedua kelompok homogen. Dari hasil perhitungan posttest diketahui bahwa ̅̅̅̅̅ = 86,5 untuk kelas eksperimen dan ̅̅̅̅̅ = 70,22 untuk kelas kontrol. Setelah itu dilakukan uji t dengan rumus Pooled Varians didapat thitung > ttabel, 3,63 > 2,08 maka dapat disimpulkan bahwa Hk diterima dan Ho ditolak. Hal ini menunjukkan pula bahwa terdapat perbedaan antara yang menggunakan multimedia interaktif dengan Adobe Captivate dengan yang hanya menggunakan flashcard kanji terhadap mahasiswa tingkat II Jurusan Bahasa Jepang STBA JIA Bekasi. Kemudian dengan mencari persamaan regresi didapat ̂ = 80,57 + 0,21X, dengan uji koefisien determinasi dapat disimpulkan bahwa hasil belajar kanji ditentukan oleh pengaruh penggunaan multimedia interaktif dengan Adobe Captivate sebesar 11,56 % dan sisanya oleh faktor lain.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Additional Information: 1). Drs. H. Sudjianto, M.Hum. ; 2). Nia Setiawati, M.Pd.
Subjects: Bahasa dan Kesusastraan > Bahasa Jepang
Divisions: FBS > S1 Pendidikan Bahasa Jepang
Depositing User: Users 14685 not found.
Date Deposited: 27 Sep 2022 03:28
Last Modified: 27 Sep 2022 03:28
URI: http://repository.unj.ac.id/id/eprint/36467

Actions (login required)

View Item View Item