RELASI BURUH OUTSOURCING DENGAN PERUSAHAAN DALAM STATUS KEPREKARIATAN (Studi Kasus: 5 Buruh Outsourcing di PT Stars Cosmosm Kota Tangerang)

FIRDA NUR AISAH, . (2023) RELASI BURUH OUTSOURCING DENGAN PERUSAHAAN DALAM STATUS KEPREKARIATAN (Studi Kasus: 5 Buruh Outsourcing di PT Stars Cosmosm Kota Tangerang). Sarjana thesis, UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA.

[img] Text
COVER.pdf

Download (1MB)
[img] Text
BAB 1.pdf

Download (577kB)
[img] Text
BAB 2.pdf
Restricted to Registered users only

Download (794kB) | Request a copy
[img] Text
BAB 3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (611kB) | Request a copy
[img] Text
BAB 4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (464kB) | Request a copy
[img] Text
BAB 5.pdf
Restricted to Registered users only

Download (276kB) | Request a copy
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (328kB)
[img] Text
LAMPIRAN.pdf
Restricted to Registered users only

Download (518kB) | Request a copy

Abstract

ABSTRAK Firda Nur Aisah. Relasi Buruh Outsourcing dengan Perusahaaan dalam Status Keprekariatan (Studi Kasus: 5 Buruh Outsourcing di PT Stars Cosmos Kota Tangerang). Skripsi. Jakarta. Program Studi Pendidikan Sosiologi, Fakultas Ilmu Sosial, Universitas Negeri Jakarta, 2023. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan 3 hal, 1) mendeskripsikan pola relasi buruh outsourcing dengan perusahaan dalam status keprekariatan, 2) mendeskripsikan dampak kerentanan relasi buruh outsourcing dengan perusahaan. Selanjutnya hasil dari temuan dari dua tujuan tersebut di deskripsikan juga kedalam refleksi terhadap pendidikan. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif dengan pendekatan studi kasus. Data penelitian diperoleh dari observasi, yaitu dengan mendatangi lokasi perusahaan, melakukan wawancra dengan 5 buruh outsourcing di PT Stars Cosmos Kota Tangerang, selanjutnya data penelitian ini juga diperoleh dari hasil dokumentasi baik dokumentasi pribadi peneliti dan juga dokumentasi dari informan. Selanjutnya, peneliti juga menggunakan studi kepustakaan untuk menganalisis teori dan konsep yang berkaitan dengan penelitian. Penelitian ini dilaksanakan selama April hingga Juli 2023, dan berlokasi di Kota Tangerang. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa, penerapan sistem outsourcing pada pekerja menyebabkan kerentanan relasi antara buruh outsourcing dengan perusahaan. Dalam sistem keprekariatan ini kerentanan terhadap relasi pekerja dan perusahaan sangat terlihat yaitu Pekerja dalam sistem outsourcing, menandatangani kontrak tanpa membaca isi kontrak dengang detail (hanya melihat gaji) . Perpanjangan Kontrak hanyaa dengan waktu singkat selama 6 bulan apabila masa percobaan 1bulan, bekerja dengan tekun dan selalu hadir. Kontrak akan diperpanjang menjadi 1tahun dengan penilaian penting yaitu kehadiran. Cuti tidak ada didalam kontrak, dengan kata lain buruh tidak mendapatkan hak untuk cuti, selanjutnya , Apabila tidak hadir di hari kerja, maka tidak akan mendapatkan gaji dihari tersebut, dengan alasan apapun (sakit,keperluan pribadi). Wajib memberikan surat dokter apabila sakit untuk kepentingan penilaian kehadiran. Sehingga penilaian perilaku tetap bagus untuk pertimbangan perpanjangan kontrak. Tetapi mereka tidak mendapatkan asuransi kesehatan dari perusahaan. Asuransi kesehatan diberikan oleh perushaaan apabila terjadi kecelakaan saat sedang bekerja. Lalu, Apabila menjadi cacat akibat kecelakaan kerja, pekerja dipindahkan sesuai dengan kemampuan fisik saat ini. Usia maksimal produktif hanya sampai 25 tahun, dimana buruh tidak bisa bekerja dengan waktu yang lama karean aturan dan sulitnya mendapatkan pengembangan diri. Di PT Stars Cosmos terdapat peraturan untuk perempuan yaitu, Tidak diperbolehkan hamil. Kata Kunci: Prekariat, Outsourcing, Buruh ABSTRACT Firda Nur Aisah. Relations between outsourced workers and companies with precariat status (Case Study: 5 outsourced workers at PT Stars Cosmos, Tangerang City). Thesis. Jakarta. Sociology Education Study Program, Faculty of Social Sciences, Jakarta State University, 2023. This research aims to describe 3 things, 1) to describe the pattern of outsourced workers' relations with the company in the precariat status, 2) to describe the impact of the vulnerability of outsourced workers' relations with the company. Furthermore, the results of the findings of the two objectives are also described into reflections on education. This research used a qualitative research method with a case study approach. The research data was obtained from observation, namely by visiting the location of the company, conducting interviews with 5 outsourced workers at PT Stars Cosmos Tangerang City, then the research data was also obtained from the results of documentation both personal documentation of researchers and also documentation from informants. Furthermore, the researcher also used literature study to analyze theories and concepts related The results of this study show that the application of the outsourcing system to workers causes vulnerability in the relationship between outsourced workers and the company. In this clerical system, the vulnerability of the relationship between workers and the company is very visible, namely, workers in the outsourcing system sign contracts without reading the contents of the contract in detail (only looking at the salary). Contracts are extended only for a short period of 6 months if the probationary period is one month, the worker works diligently and is always present. The contract will be extended to 1 year with attendance as an important consideration. Leave does not exist in the contract, in other words, workers do not get the right to leave, furthermore, if not present on a working day, then they will not get a salary on that day, for any reason (illness, personal needs). Must provide a doctor's letter if sick for attendance assessment purposes. So that the behavioral assessment remains good for consideration of contract extension. However, they do not receive health insurance from the company. Health insurance is provided by the company in the event of an accident while at work. Then, if they become disabled due to a work accident, workers are transferred according to their current physical abilities. The maximum productive age is only up to 25 years, where workers cannot work for a long time due to regulations and the difficulty of getting self-development. At PT Stars Cosmos, there are also regulations for women, namely, not allowed to be pregnant. Keywords: Precariat, Outsourcing, Labor

Item Type: Thesis (Sarjana)
Additional Information: 1). Umar Baihaqi, M.Si. 2). Mayang Puti Seruni,M.Si.
Subjects: Ilmu Sosial > Industri, Buruh, Produksi
Ilmu Sosial > Sosiologi
Divisions: FIS > S1 Pendidikan Sosiologi
Depositing User: Users 18617 not found.
Date Deposited: 23 Aug 2023 06:43
Last Modified: 23 Aug 2023 06:43
URI: http://repository.unj.ac.id/id/eprint/39382

Actions (login required)

View Item View Item