STUDI KASUS PEMEROLEHAN KANJI BAHASA JEPANG PADA MAHASISWA SEMESTER II TAHUN AKADEMIK 2022/2023

NIZAR ALIF INDRIAN, . (2023) STUDI KASUS PEMEROLEHAN KANJI BAHASA JEPANG PADA MAHASISWA SEMESTER II TAHUN AKADEMIK 2022/2023. Sarjana thesis, UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA.

[img] Text
COVER.pdf

Download (3MB)
[img] Text
BAB 1.pdf

Download (998kB)
[img] Text
BAB 2.pdf
Restricted to Registered users only

Download (999kB) | Request a copy
[img] Text
BAB 3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (998kB)
[img] Text
LAMPIRAN.pdf
Restricted to Registered users only

Download (999kB) | Request a copy

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana pemerolehan Kanji mahasiswa awal Program Studi Pendidikan Bahasa Jepang Universitas Negeri Jakarta, serta bagaimana faktor motivasi, kepercayaan diri, dan kecemasan mempengaruhinya. Berdasarkan studi pendahuluan yang diadakan, Kanji merupakan bagian yang paling sulit untuk dikuasai dalam bahasa Jepang. Sehingga, fokus penelitian ini menjadi pemerolehan Kanji. Penelitian ini menggunakan metode penelitian studi kasus dengan menggunakan teknik pengumpulan data melalui wawancara dan dokumentasi terhadap lima orang mahasiswa yang belum pernah belajar bahasa Jepang sebelumnya. Hasil penelitian menunjukkan hanya satu mahasiswa yang sudah mengalami proses pemerolehan (acquisition atau 習得 ) Kanji sebelum memasuki Program Studi Pendidikan Bahasa Jepang. Kemudian dari proses belajar mahasiswa diketahui tiga menggunakan buku pelajaran saja, dan dua menggunakan sumber belajar lainnya. Dilihat dari faktor-faktor yang mempengaruhi pemerolehan Kanji, hanya satu mahasiswa memiliki motivasi, kepercayaan diri, dan tidak memiliki kecemasan. Sedangkan empat mahasiswa lainnya memiliki motivasi, tetapi tidak memiliki kepercayaan diri dan memiliki kecemasan. Dari hasil belajar Kanji diketahui bahwa kelima responden memiliki nilai di atas rata-rata kelas, sehingga dapat disimpulkan bahwa motivasi memiliki peran terbesar dibandingkan kepercayaan diri dan kecemasan. ***** This research aims to discover how well are acquisition of Kanji among new students of the State University of Jakarta’s Japanese Language Education Study Program and how motivation, self-confidence, and anxiety affect it. Based on a preliminary study held, Kanji is regarded to be the most difficult part to master in Japanese. Thus, the focus of this research will be about the acquisition of Kanji. This research uses a case study method and will acquire data through interviews and documentations on five students who have never previously learned Japanese. Results show only one student has undergone the proses of acquiring Kanji before entering the Japanese Langauge Education Study Program. Furthermore, looking at the students’ learning process, it is known that three use only textbooks, while two use other sources for studying. Viewing from the aspect of factors that affect language acquisition, one student has motivation, self-confidence, and does not have anxiety. While the other four students have motivation, but does not have self-confidence, and has anxiety. It is also known from their grades that all five students have above average scores in Kanji, thus it can be concluded that motivation has a bigger role compared to self-confidence and anxiety.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Additional Information: 1). Dr. Frida Philiyanti, M.Pd.
Subjects: Bahasa dan Kesusastraan > Bahasa Jepang
Divisions: FBS > S1 Pendidikan Bahasa Jepang
Depositing User: Users 20456 not found.
Date Deposited: 15 Sep 2023 05:36
Last Modified: 15 Sep 2023 05:36
URI: http://repository.unj.ac.id/id/eprint/42422

Actions (login required)

View Item View Item