PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN LEARNING CYCLE 5E DALAM MENINGKATKAN KEMAMPUAN BERPIKIR KRITIS DAN HASIL BELAJAR KOGNITIF PESERTA DIDIK PADA MATERI PAI DI SMAN 70 JAKARTA

MUHAMMAD FAUZI FIRMANSYAH, . (2024) PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN LEARNING CYCLE 5E DALAM MENINGKATKAN KEMAMPUAN BERPIKIR KRITIS DAN HASIL BELAJAR KOGNITIF PESERTA DIDIK PADA MATERI PAI DI SMAN 70 JAKARTA. Sarjana thesis, UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA.

[img] Text
COVER.pdf

Download (614kB)
[img] Text
BAB 1.pdf

Download (257kB)
[img] Text
BAB 2.pdf
Restricted to Registered users only

Download (314kB) | Request a copy
[img] Text
BAB 3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (329kB) | Request a copy
[img] Text
BAB 4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (632kB) | Request a copy
[img] Text
BAB 5.pdf
Restricted to Registered users only

Download (170kB) | Request a copy
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (218kB)
[img] Text
LAMPIRAN.pdf
Restricted to Registered users only

Download (753kB) | Request a copy

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui data empirik tentang bagaimana pengaruh penggunaan model pembelajaran learning cycle 5E dalam meningkatkan kemampuan berpikir kritis dan hasil belajar kognitif peserta didik pada materi PAI. Metode penelitian yang digunakan pada penelitian ini adalah metode penelitian kuantitatif dengan jenis penelitian pre-experimental design. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah siswa beragama muslim kelas X di SMAN 70 Jakarta yang berjumlah 64 orang yang dibagi menjadi 2 kelas yaitu kelas eksperimen dan kelas kontrol. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini meliputi pra eksperimen (sebelum), treatment (perlakukan), observasi, dan pasca eskperimen (setelah). Teknik analisis data yang digunakan untuk menguji hipotesis adalah MANOVA, uji paired sample T-test dan uji N-Gain. Hasil penelitian ini menunjukan adanya pengaruh positif dan signifikan dalam penggunaan model pembelajaran learning cycle 5E pada materi PAI, dimana dalam tahap pengetesan menunjukan rata-rata hasil kemampuan berpikir kritis kelas eskperimen yakni 76.87% yang merupakan kategori tinggi dan kelas kontrol 61.94% yang merupakan kategori sedang. Hasil tersebut juga dapat dilihat dari tahap akhir yakni hasil pengujian hipotesis dengan signifikasi 0.000 yang berarti < dari 0.05 dan pada uji N-Gain menunjukan presentase sebesar 73.84%. yang berarti model pembelajaran learning cycle 5E memiliki efektivitas tinggi. Selajutnya, hasil juga dapat terlihat pada rata-rata setelah tes akhir pada kelas eksperimen yakni 85 dan pada kelas kontrol yakni 77.58. Dari hasil tersebut dapat menunjukan bahwa penggunaan model pembelajaran learning cycle 5E berpengaruh terhadap peningkatan kemampuan berpikir kritis dan hasil belajar kognitif peserta didik. Kata kunci: Learning cycle 5E, Berpikir Kritis, Hasil Belajar Kognitif *********** This research aims to find out empirical data about the effect of the use of learning model learning cycle 5E in improving students' critical thinking skills and cognitive learning outcome on PAI material. The research method used in this research is a quantitative research method with this type of research is pre-experimental design. The sample used in this research was Muslim students in class X at SMAN 70 Jakarta, totaling 64 people who were divided into 2 classes, namely the experimental class and the control class. Data collection techniques used in this research include pre-experiment (before), treatment (treatment), observation, and post-experiment (after). The data analysis technique used to test the hypothesis is MANOVA test, paired sample T-test and N-Gain test. The results of this study showed a positive and significant influence in the use of the 5E learning cycle learning model on PAI material, where in the testing stage showed the average results of critical thinking skills of the experimental class, which was 76.87% which was the high category and the control class 61.94% which was the medium category. These results can also be seen from the final stage, namely the results of hypothesis testing with a significance of 0.000 which means < of 0.05 and in the N-Gain test shows a percentage of 73.84%. which means the 5E learning cycle learning model has high effectiveness. Furthermore, the results can also be seen on average after the final test in the experimental class which is 85 and in the control class which is 77.58. From these results, it can be shown that the use of the 5E learning cycle learning model has an effect on improving critical thinking skills and cognitive learning outcomes of students. Keywords: Learning cycle 5E, Critical thinking, Cognitive Learning Outcomes

Item Type: Thesis (Sarjana)
Additional Information: 1). Mushlihin, S.Pd.I.,M.A. ; 2). Suci Nurpratiwi, S.Pd.,M.Pd.
Subjects: Filsafat, Psikologi & Agama > Islam (Ajaran Islam dan pendidikan Islam)
Pendidikan > Aneka Ragam tentang Pendidikan
Divisions: FIS > S1 Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Muhammad Fauzi Firmansyah .
Date Deposited: 03 Jun 2024 23:21
Last Modified: 03 Jun 2024 23:21
URI: http://repository.unj.ac.id/id/eprint/45387

Actions (login required)

View Item View Item