ANALISIS STRATEGI PEMASARAN PERAWATAN KECANTIKAN (STUDI KASUS KEY BEAUTY BAR).

WIDYA NUR RAHMAWATI, - (2024) ANALISIS STRATEGI PEMASARAN PERAWATAN KECANTIKAN (STUDI KASUS KEY BEAUTY BAR). Sarjana thesis, UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA.

[img] Text
COVER (1).pdf

Download (987kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (408kB)
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (558kB) | Request a copy
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (392kB) | Request a copy
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy
[img] Text
BAB V.pdf
Restricted to Registered users only

Download (205kB) | Request a copy
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (285kB)
[img] Text
LAMPIRAN.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis strategi pemasaran dan kualitas layanan yang diterapkan oleh Key Beauty Bar dalam meningkatkan jumlah pelanggan. Metode penelitian yang digunakan adalah kualitatif dengan desain studi kasus. Data dikumpulkan melalui wawancara, observasi, dan dokumentasi dengan lima informan, yaitu pemilik Key Beauty Bar, dua karyawan, dan dua pelanggan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa strategi pemasaran yang digunakan oleh Key Beauty Bar meliputi komponen bauran pemasaran (Marketing Mix) yang terdiri dari produk, harga, tempat, dan promosi. Produk yang ditawarkan berkualitas tinggi dan sesuai dengan kebutuhan pasar, harga yang kompetitif dan terjangkau, lokasi yang strategis, serta promosi yang efektif melalui media sosial seperti Instagram dan TikTok. Selain itu, kualitas layanan yang diberikan sangat mempengaruhi kepuasan dan loyalitas pelanggan. Kualitas layanan ini meliputi aspek tangible (berwujud), relibility (kehandalan), responsiveness (ketanggapan), assurance (jaminan), dan empathy (empati). Kesimpulan dari penelitian ini adalah bahwa kombinasi strategi pemasaran yang efektif dan layanan berkualitas tinggi merupakan kunci utama dalam menarik dan mempertahankan pelanggan di Key Beauty Bar. Beberapa saran yang dapat diberikan untuk peningkatan lebih lanjut adalah inovasi produk, peningkatan pelatihan karyawan, perluasan strategi promosi dan pengumpulan serta analisis feedback pelanggan secara rutin. Dengan menerapkan saran-saran ini, diharapkan Key Beauty Bar dapat terus berkembang dan mempertahankan posisi kompetitifnya di industri kecantikan. ***** This study aims to analyze the marketing strategy and service quality implemented by Key Beauty Bar in increasing the number of customers. The research method used is qualitative with a case study design. Data were collected through interviews, observations, and documentation with five informants, including the owner of Key Beauty Bar, two employees, and two customers. The research findings indicate that the marketing strategy employed by Key Beauty Bar includes the marketing mix components of product, price, place, and promotion. The products offered are of high quality and meet market needs, the prices are competitive and affordable, the location is strategic, and the promotion is effective through social media platforms such as Instagram and TikTok. Additionally, the quality of service provided greatly influences customer satisfaction and loyalty. This service quality includes aspects of tangibles, reliability, responsiveness, assurance, and empathy. The conclusion of this study is that the combination of an effective marketing strategy and high-quality service is the key to attracting and retaining customers at Key Beauty Bar. Some suggestions for further improvement include product innovation, enhancing employee training, expanding promotional strategies, and routinely collecting and analyzing customer feedback. By implementing these suggestions, Key Beauty Bar is expected to continue to grow and maintain its competitive position in the beauty industry.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Additional Information: 1). Dra. Mari Okatini, M.KM. ; 2). Dr. Dwi Atmanto, M.Si.
Subjects: Tata Rias > Tata Rias (Makeup)
Divisions: FT > D IV Kosmetik dan Perawatan Kecantikan
Depositing User: Users 23732 not found.
Date Deposited: 01 Aug 2024 00:30
Last Modified: 01 Aug 2024 00:30
URI: http://repository.unj.ac.id/id/eprint/47721

Actions (login required)

View Item View Item