PENGARUH KUALITAS PRODUK DAN HARGA TERHADAP BRAND IMAGE SERTA DAMPAKNYA KEPADA WORD OF MOUTH COMMUNICATION PENGGUNA MOBIL DAIHATSU AYLA DI WILAYAH JAKARTA

TAUFIK ADE KUSUMA, . (2016) PENGARUH KUALITAS PRODUK DAN HARGA TERHADAP BRAND IMAGE SERTA DAMPAKNYA KEPADA WORD OF MOUTH COMMUNICATION PENGGUNA MOBIL DAIHATSU AYLA DI WILAYAH JAKARTA. Sarjana thesis, UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA.

[img] Text
SKRIPSI TAUFIK ADE KUSUMA_8215128267_FAKULTAS EKONOMI_S1 MANAJEMEN.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk: (1) mengetahui pengaruh signifikan antara kualitas produk dan harga terhadap word of mouth communication mobil Daihatsu Ayla, (2) mengetahui pengaruh signifikan antara kualitas produk dan harga terhadap brand image mobil Daihatsu Ayla, (3) mengetahui pengaruh signifikan antara brand image terhadap word of mouth communication mobil Daihatsu Ayla, (4) mengetahui pengaruh kualitas produk dan harga terhadap word of mouth communication melalui brand image sebagai variabel mediasi mobil Daihatsu Ayla. Metode pengumpulan data menggunakan metode survei. Objek penelitian ini ialah 230 responden yang memiliki dan atau hanya menggunakan mobil Daihatsu Ayla. Analisis data menggunakan SPSS versi 20 dan SEM (Structural Equation Model) dari paket statistik LISREL 8.7 untuk mengolah dan menganalisis data hasil penelitian. Hasil pengujian deskriptif menjelaskan bahwa kualitas produk yang diberikan berkualitas tetapi dalam penyampaian kepada konsumen kurang baik, harga yang murah dan brand image yang baik menutupi kekurangan dari penyampaian tersebut. Sehingga pengguna cenderung berasumsi yang baik dan tetap memilih mobil Daihatsu Ayla. Hasil pengujian hipotesis menunjukkan: 1) kualitas produk berpengaruh terhadap brand image sebesar 88%, 2) harga berpengaruh terhadap brand image sebesar 12%, 3) kualitas produk berpengaruh terhadap word of mouth communication sebesar 94%, 4) harga berpengaruh terhadap word of mouth communication sebesar 9% 5) brand image berpengaruh terhadap word of mouth communication sebesar 8%. 6) kualitas produk berpengaruh terhadap word of mouth communication yang dimediasi brand image sebesar 71% 7) harga berpengaruh terhadap word of mouth communication yang dimediasi brand image sebesar 11%.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Additional Information: 1). Dr. Mohamad Rizan SE, M.Si ; 2). Andi M. Sadat, SE, M.Si
Subjects: Manajemen > Manajemen Pemasaran
Divisions: FE > S1 Manajemen
Depositing User: hartati .
Date Deposited: 22 Apr 2020 16:45
Last Modified: 22 Apr 2020 16:45
URI: http://repository.unj.ac.id/id/eprint/7069

Actions (login required)

View Item View Item