PENGARUH HARGA TEMBAKAU DAN PENDAPATAN PERKAPITA TERHADAP KONSUMSI TEMBAKAU PERKAPITA DI DKI JAKARTA TAHUN 2003 - 2013

Muhammad Iqbal Habie, . (2015) PENGARUH HARGA TEMBAKAU DAN PENDAPATAN PERKAPITA TERHADAP KONSUMSI TEMBAKAU PERKAPITA DI DKI JAKARTA TAHUN 2003 - 2013. Sarjana thesis, UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA.

[img] Text
Skripsi.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)

Abstract

Muhammad Iqbal Habie, 2014; Pengaruh Harga Tembakau dan Pendappatan Perkapita Terhadap Konsumsi Tembakau Di DKI Jakarta Tahun 2003-2013. Dosen Pembimbing; Dra. Endang Sri Rahayu. M.Pd dan Dr. Siti Nurjanah, SE, M.Si Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh harga tembakau dan pendapatan perkapita terhadap konsumsi tembakau di DKI Jakarta. Adapun data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder, dengan jenis data time series periode 2003-2013 dalam kuartal yang diperoleh dari Badan Pusat Statistik, Departemen Pertanian dan Laporan Kementrian Kesehatan tentang tembakau. Metode penelitian menggunakan metode regresi kuadrat terkecil (OLS). Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah dengan menggunakan model analisis regresi berganda menggunakan software SPSS 16.0, output menunjukkan bahwa harga tembakau (X1) dan pendapatan perkapita (X2) masing masing berpengaruh negative dan positif dan signifikan terhadap konsumsi tembakau (Y) di Indonesia. Dari hasil Uji F dengan memperhatikan nilai signifikansinya = 0,000 < 0,05 maka dapat dikatakan secara simultan harga tembakau dan pendapatan perkapita berpengaruh signifikan pada α = 5% terhadap konsumsi tembakau di DKI Jakarta. Nilai koefisien determinasi (R2) diperoleh sebesar 0,968 memiliki pengertian bahwa perubahan konsumsi tembakau dapat dijelaskan oleh perubahan harga tembakau dan pendapatan perkapita sebesar 96,8 % sedangkan sisanya dijelaskan oleh faktor-faktor lain yang tidak ada dalam model penelitian ini. Kata Kunci : Konsumsi Tembakau, Harga Tembakau, Pendapatan Perkapita

Item Type: Thesis (Sarjana)
Additional Information: 1)Dra. Endang Sri Rahayu, M.Pd 2)Dr. Siti Nurjanah,SE,M.Si
Subjects: Manajemen > Manajemen Pemasaran
Divisions: FE > S1 Akuntansi
Depositing User: Sigit Nugroho .
Date Deposited: 01 May 2020 01:20
Last Modified: 01 May 2020 01:20
URI: http://repository.unj.ac.id/id/eprint/7458

Actions (login required)

View Item View Item