NIVAN MANIHURUK, . (2012) HUBUNGAN ANTARA KONFLIK KELUARGA PEKERJAAN (WORK FAMILY CONFLICT) DENGAN KEINGINAN BERPINDAH (TURNOVER INTENTION) PADA KARYAWAN PT BAYER INDONESIA DI JAKARTA. Sarjana thesis, UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA.
Text
NIVAN MANIHURUK.pdf Download (626kB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah terdapat hubungan antara Konflik Keluarga Pekerjaan (Work Family Conflict) dengan Keinginan Berpindah (Turnover Intention) pada karyawan PT Bayer Indonesia di Jakarta. Penelitian dilaksanakan pada PT Bayer Indonesia di Jakarta, selama empat bulan terhitung mulai bulan September sampai dengan bulan Desember 2011. Metode penelitian yang digunakan adalah metode survey dengan pendekatan korelasional. Populasi penelitian ini adalah seluruh karyawan PT Bayer Indonesia di Jakarta sebanyak 91 karyawan dan Sampel yang digunakan sebanyak 72 karyawan dengan menggunakan teknik acak proporsional (proportional random sampling). Untuk menjaring data kedua variabel penelitian digunakan instrumen penelitian berbentuk kuesioner model skala Likert pada Variabel X (Konflik Keluarga Pekerjaan) dan pada Variabel Y (Keinginan Berpindah). Sebelum digunakan, dilakukan uji validitas konstruk (Construct Validity) melalui proses validasi yaitu perhitungan koefisien korelasi skor butir dengan skor total dan uji reabilitas menggunakan Alpha Cronbach. Hasil reabilitas instrumen Variabel X (Konflik Keluarga Pekerjaan) sebesar 0,845 dan instrumen Variabel Y (Keinginan Berpindah) sebesar 0,895. Uji persyaratan analisis yang digunakan adalah dengan mencari persamaan regresi yang didapat adalah Ŷ = 27,46 + 0,628X. Hasil uji normalitas Liliefors menghasilkan Lhitung = 0,077 sedangkan Ltabel untuk n = 72 pada taraf signifikansi 0,05 adalah 0,104 karena Lhitung < Ltabel maka variabel X dan Y berdistribusi normal. Pengujian hipotesis dengan uji keberartian regresi menghasilkan Fhitung (22,74) > Ftabel (3,98) yang berarti persamaan regresi tersebut signifikan. Uji kelinieran regresi menghasilkan Fhitung (0,72) < Ftabel (1,79) sehingga disimpulkan bahwa persamaan regresi tersebut linier. Uji koefisien korelasi product moment menghasilkan rxy = 0,495. Selanjutnya dilakukan uji keberartian koefisien korelasi dengan menggunakan uji-t, menghasilkan thitung (4,77) > ttabel (1,67). Berdasarkan hasil penelitian tersebut menyimpulkan bahwa terdapat hubungan antara Konflik Keluarga Pekerjaan dengan Keinginan Berpindah pada karyawan. Dengan uji koefisien determinasi atau penentu diperoleh hasil 24,52% variansi Keinginan Berpindah (Y) ditentukan oleh Konflik Keluarga Pekerjaan (X). Kesimpulan penelitian ini adalah terdapat hubungan yang positif antara konflik keluarga pekerjaan (work family conflict) dengan keinginan berpindah (turnover intention) pada karyawan PT Bayer Indonesia di Jakarta.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Additional Information: | 1.) Dra. Sudarti 2.) Umi Widyastuti, S.E, M.E |
Subjects: | Ilmu Sosial > Industri, Buruh, Produksi > Pendidikan Ekonomi |
Divisions: | FE > S1 Pendidikan Ekonomi |
Depositing User: | putra putra putra |
Date Deposited: | 06 Nov 2019 12:18 |
Last Modified: | 06 Nov 2019 12:18 |
URI: | http://repository.unj.ac.id/id/eprint/1213 |
Actions (login required)
View Item |