POLA ASUH ORANG TUA DALAM MENANAMKAN KEDISIPLINAN ANAK ( Studi Kasus pada Keluarga TNI AD di Batalyon Arhanud 1 Kostrad Kota Tangerang Selatan )

NISRINA NURDIAHNINGSIH, . (2017) POLA ASUH ORANG TUA DALAM MENANAMKAN KEDISIPLINAN ANAK ( Studi Kasus pada Keluarga TNI AD di Batalyon Arhanud 1 Kostrad Kota Tangerang Selatan ). Sarjana thesis, UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA.

[img] Text
Nisrina.pdf

Download (24MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh data mengenai penyebab anak yang berlatar belakang keluarga TNI tidak disiplin dan mengetahui hambatan- hambatan yang dihadapi dalam menanamkan kedisiplinan anak pada keluarga TNI AD di Batalyon Arhanud 1 Kostrad Kota Tangerang Selatan. Penelitian dilakukan pada keluarga TNI selama empat bulan dari Januari hingga April 2016. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan teknik pengumpulan data yang berupa teknik observasi, wawancara, dan dokumentasi. Analisis data menggunakan model Miles dan Huberman. Hasil penelitian menyatakan bahwa penyebab anak yang berlatar belakang keluarga TNI tidak disiplin yaitu karena pola asuh orang tua dan adanya perbedaan pendapat orang tua. Pola asuh yang diberikan oleh orang tua menggunakan pola asuh otoriter, dimana orang tua memberikan peraturan- peraturan yang ketat dan sepihak untuk dipatuhi anak. Orang tua cenderung memaksa, memerintah dan menghukum apabila anak tidak melakukan apa yang dikatakan orang tua sehingga anak mempunyai kedisiplinan yang negatif yaitu anak disiplin karena takut dihukum. Terkadang dalam beberapa situasi orang tua dalam menanamkan kedisiplinan cenderung tidak kompak, Orang tua seringkali berbeda pendapat yang mengakibatkan pola asuh tidak seimbang. Orang tua memiliki hambatan-hambatan dalam menanamkan kedisiplinan yaitu kurangnya intensitas waktu, kurangnya komunikasi yang baik, pesatnya arus globalisasi dan lingkungan sekitar. This research aims to know obtain data on the causes of children's backgrounds undisciplined TNI’s family and identify any obstacles encountered in instilling discipline of children in TNI’s family at Batalyon Arhanud 1 Kostrad South Tangerang City. The study was conducted on military families during the four months from January to April 2016. This study used qualitative methods with data collection techniques such as observation, interviews, and documentation. Analysis of the data using the model of Miles and Huberman. The results of this research is cause of the child's background undisciplined TNI’s family that because of upbringing and their parents disagreements. Upbringing by parents using authoritarian parenting, where parents provide strict regulations and unilateral for children obeyed. parents tend to force, govern and punish if the child does not do what the parents so that the child has a negative discipline is discipline children for fear of being punished. Sometimes in some situations parents in instilling discipline tend to be compact, parents often have different opinions which resulted parenting is not balanced. Parents have obstacles in instilling discipline, namely the lack of intensity of time, lack of good communication, to globalization and the surrounding environment.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Additional Information: 1) Dr. Desy Safitri, M.Si 2) Sujarwo, M.Pd
Subjects: Ilmu Sosial > Ilmu Sosial (Umum)
Divisions: FIS > S1 Pendidikan IPS
Depositing User: sawung yudo
Date Deposited: 14 Apr 2022 05:14
Last Modified: 14 Apr 2022 05:14
URI: http://repository.unj.ac.id/id/eprint/26633

Actions (login required)

View Item View Item