ANALISIS MODEL MENTAL SISWA PADA TOPIK LARUTAN ELEKTROLIT DAN NONELEKTROLIT DENGAN MENGGUNAKAN MODEL LEARNING CYCLE 8E

SARAHDINNA MUSTIKA DESTRIANA, . (2017) ANALISIS MODEL MENTAL SISWA PADA TOPIK LARUTAN ELEKTROLIT DAN NONELEKTROLIT DENGAN MENGGUNAKAN MODEL LEARNING CYCLE 8E. Sarjana thesis, UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA.

[img] Text
SKRIPSI-SARAHDINNA MD.pdf

Download (4MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis model mental siswa pada pembelajaran topik Larutan Elektrolit dan Nonelektrolit dengan menggunakan model Learning Cycle 8E. Jenis penelitian yang dilakukan adalah penelitian kualitatif, dan siswa di kelas X MIA 5 merupakan subjek di dalam penelitian ini. Pelaksanaan penelitian terdiri dari kegiatan observasi pembelajaran serta analisis profil model mental siswa pada topik larutan elektrolit dan nonelektrolit dengan menggunakan model Learning Cycle 8E. Pembelajaran dengan model Learning Cycle 8E dilakukan selama 4 pertemuan (8 jam pelajaran). Model tersebut terdiri dari 8 tahap pembelajaran yakni (1) Engage, siswa menganalisis soal studi kasus; (2) Explore, siswa mengeksplorasi pengetahuan awal; (3) ESearch, siswa mencari informasi yang sesuai di berbagai sumber referensi; (4) Elaborate, siswa menguraikan pemikiran awal; (5) Exchange, siswa bertukar pikiran dengan teman melalui diskusi kelompok; (6) Extend, siswa mengkonstruksi pemahaman yang dimilikinya setelah berdiskusi; (7) Evaluate, siswa mengevaluasi pemahamannya melalui dialog dengan guru; (8) Explain, siswa menjelaskan pemahaman yang terbentuk secara menyeluruh. Data pada penelitian ini diperoleh melalui lembar kerja siswa dan wawancara mendalam pada siswa. Berdasarkan hasil penelitan diperoleh profil model mental siswa kelas X MIA 5 SMAN 42 Jakarta yakni sesuai dengan konsep pada dan tidak sesuai dengan konsep. Hasil penelitian juga menunjukkan pemahaman siswa pada pembelajaran Larutan Elektrolit dan Nonelektrolit mengalami peningkatan dari tahap Explore hingga tahap Explain. This research aims to analyze students’ mental model using Learning Cycle 8E learning model on Electrolyte and Nonelectrolyte Solution topic. The students from class X MIA 5 were the subject of this research. The implementation of this research consisted of observation of learning progress and analysis of students’ mental model profile using Learning Cycle 8E model on Electrolyte and Nonelectrolyte Solution topic for about 4 meetings (8 learning hours). The Learning Cycle 8E learning model consists of 8 steps, which are (1) Engage, student analyze case studies; (2) Explore, students explore their initial thought, (3) E-Search, students searching for information from any reference; (4) Elaborate, students elaborate their knowledge, (5) Exchange, students change their idea with friends in group discussion, (6) Extend, students construct their further knowledge after the discussion, (7) Evaluate, students evaluate their knowledge by having dialogue with teacher, (8) Explain, students explain their final knowledge. Data of this research were collected from students by test, interviews, and student assignment. Based on the result obtained, students’ mental model profile was divided into accordance to the concepts and not accordance to the concepts. The result of this research also showed that students’ understanding on electrolyte and nonelectrolyte solutions topic were increasing from the step Explore to the step Explain.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Additional Information: 1) Dr. Achmad Ridwan, M.Si 2) Yuli Rahmawati, M.Sc., Ph.D
Subjects: Sains > Kimia
Divisions: FMIPA > S1 Pendidikan Kimia
Depositing User: sawung yudo
Date Deposited: 14 Apr 2022 06:56
Last Modified: 14 Apr 2022 06:56
URI: http://repository.unj.ac.id/id/eprint/26701

Actions (login required)

View Item View Item