NILAI-NILAI BELA NEGARA DALAM PENDIDIKAN AGAMA ISLAM (ANALISIS ISI BUKU PAI TINGKAT SMA)

YULIANDRE, . (2017) NILAI-NILAI BELA NEGARA DALAM PENDIDIKAN AGAMA ISLAM (ANALISIS ISI BUKU PAI TINGKAT SMA). Sarjana thesis, UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA.

[img] Text
SKRIPSI CD YULIANDRE.pdf

Download (2MB)
[img] Text
riwayat Pendidikan.pdf

Download (17kB)

Abstract

Tujuan dilakukannya penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan dan menganalisis Nilai-nilai Bela Negara dalam Pendidikan Agama Islam. Adapun metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah kualitatif deskriptif dengan pendekatan analisis isi. Penelitian ini menggunakan teori Bela Negara Richard Asley yang mengartikan bela negara, secara normatif, bela negara merupakan pemikiran, perilaku dan tindakan yang dilakukan oleh setiap warga negara untuk membela bangsa dan negaranya, dan juga menggunakan teori nilai-nilai dari bela negara dari Departemen Pertahanan. Kemudian Timbul Siahaan tentang nilai-nilai bela negara yaitu mencintai tanah air, kesadaran berbangsa dan bernegara, yakin akan Pancasila sebagai ideologi, rela berkorban untuk Bangsa dan Negara, dan memiliki kemampuan awal bela negara. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan: Pertama, nilai-nilai Bela Negara sudah diintegrasikan ke dalam buku-buku PAI terbitan Kemendikbud, Erlangga, dan Yudhistira, akan tetapi masih kurang spesifik dalam memberikan contoh-contoh perilaku dari nilai-nilai Bela Negara. Adapun nilai-nilai yang terintegrasi adalah cinta tanah air, kesadaran berbangsa dan bernegara, yakin Pancasila sebagai ideologi negara, dan memiliki kemampuan awal bela negara. Kedua, nilai-nilai yang memenuhi dari cinta tanah air adalah semangat menuntut ilmu, berprestasi, dan menjaga kebersihan lingkungan. Nilai kesadaran berbangsa dan bernegara adalah toleransi, hidup rukun, damai dan harmonis tanpa memandung agama, ras, suku, dan budaya. Nilai Yakin Pancasila sebagai ideologi meliputi bersikap sesuai norma sebagai pengamalan terhadap Pancasila dan ikut serta dalam pemilihan umum. Nilai kerelaan berkorban untuk bangsa dan negara meliputi tolong menolong terhadap sesama dan mengedepankan kepentingan umum. Nilai memiliki kemampuan awal bela negara meliputi menjaga keamanan lingkungan, ketertiban, dan menghindarkan diri dari berbuat kerusakan. Ketiga, metode dan teknik dalam menyampaikan nilai�nilai Bela Negara dari segi sistensi sistematika sajian dalam bab dan subbab terbilang baik. Segi kelogisan, keruntutan, dan koherensi dari kajian materi peyajian juga terbilang baik, hal ini dibuktikan materi yang disampaikan secara runtut dari kajian materi hingga contoh perilaku sebagai implementasi dari materi yang disampaikan dengan bahasa yang logis, komunikatif dan contoh yang kongkrit . Selain itu materi yang disampaikan sudah sesuai konteks, dibuktikan dengan adanya pembahasan ayat atau hadits serta contoh-contoh yang sesuai konteks upaya bela negara. The purpose of this study to describe and analyze the values of State Defense in Islamic Religious Education. The method in this research is qualitative descriptive with content analysis approach.This research using Richard Asley's State Defense theory, normatively, State Defense as consideration, behavior and action that undertaken by every citizen to be rescued by his nation and country, and also using the theory of state defense from the Department of Defense. Timbul Siahaan perspective about the value of state defend are love the homeland, the awareness to be proud as the part of nation and state, convinced of Pancasila as ideology, willing to sacrifice for the nation and state, and have the basic ability to defend the country. Based on the results of the research can be concluded: First, the values of State Defense have been integrated into the books of PAI published by Kemendikbud, Erlangga, and Yudhistira, but it is still less specific in giving examples of the behavior of the values of State Defense. As for The integrated values are love the homeland, the consciousness to be proud as the part of the nation and the state, convinced Pancasila as the state ideology, and have the basic ability in State Defense. Second, the values to get meaning of love the homeland it requires the spirit to study, achievement, and maintaining the cleanliness of the environment. The value of become proud as part of national and state, consist of the awereness in tolerance, living in harmonious, peaceful and harmonious among other religion, ethnicity, and culture. The Assure Value of Pancasila as ideology involves behaving according to norms as the practice of Pancasila and participating in the general election. The value of willing to sacrifice for the nation and state includes help each other and to promote the common good. Values have the initial ability to defend the state, including maintaining the environment, order, and avoiding ourself from making any damage. Third, methods and techniques in conveying the values of State Defense in terms of systematic systemicity of serving in chapters and sub chapters are good. In logical view, procession, and the coherence of the study of the material of presentation is also good, It provens by the material conveyed coherently from the study of the material until the example of behavior as the implementation of the material presented in a logical language, communicative and concrete sample. In addition, the material presented is in accordance with the context, provens by the discussion of verses or hadiths and samples that fit to the context of State Defense.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Additional Information: 1) Dr. Andi Hadianto, M.A 2) Dr. Amaliyah, M.Pd
Subjects: Filsafat, Psikologi & Agama > Islam (Ajaran Islam dan pendidikan Islam)
Divisions: FIS > S1 Ilmu Agama Islam
Depositing User: sawung yudo
Date Deposited: 21 Apr 2022 23:49
Last Modified: 21 Apr 2022 23:49
URI: http://repository.unj.ac.id/id/eprint/27461

Actions (login required)

View Item View Item