INDAH PERMATA SARI, . (2015) PENINGKATAN LITERASI SAINS BERBASIS LINGKUNGAN SISWA KELAS XI MIA SMAN 52 JAKARTA MELALUI MODEL PEMBELAJARAN INKUIRI TERBIMBING PADA MATERI LARUTAN ASAM BASA. Sarjana thesis, UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA.
Text
INDAH PERMATA SARI_3315110225.pdf Download (1MB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan meningkatkan literasi sains berbasis lingkungan siswa melalui model pembelajaran inkuiri terbimbing pada materi larutan asam basa. Subjek penelitian adalah siswa kelas XI MIA 2 SMA Negeri 52 Jakarta sebanyak 36 siswa. Penelitian ini dilaksanakan dari bulan Februari hingga Maret 2015. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian tindakan kelas. Penelitian terdiri dari dua siklus dan sebelum melakukan penelitian dilakukan analisis pendahuluan untuk mengetahui tingkat literasi sains berbasis lingkungan siswa sebelum menggunakan model pembelajaran inkuiri terbimbing. Alat pengumpul data yang digunakan untuk mengukur literasi sains siswa adalah tes literasi sains dan LKS praktikum. Literasi sains yang diukur meliputi konten sains, proses sains, dan konteks sains. Tes literasi sains digunakan untuk mengukur konten dan konteks sains, sedangkan LKS praktikum digunakan untuk mengukur proses sains. Hasil analisis data menunjukkan bahwa literasi sains siswa kelas XI MIA 2 di SMA Negeri 52 Jakarta mengalami peningkatan dari pra siklus hingga siklus II. Pada pra siklus jumlah siswa yang mencapai indikator keberhasilan sebesar 11%, pada siklus I meningkat menjadi 75% dan meningkat lagi menjadi 92% pada siklus II. Hal ini menggambarkan bahwa melalui model pembelajaran inkuiri terbimbing dapat meningkatkan kemampuan literasi sains siswa.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Additional Information: | 1). Dr. Agung Purwanto, M.Si. ; 2). Dr. FeraKurniadewi, M.Si |
Subjects: | Sains > Kimia |
Divisions: | FMIPA > S1 Pendidikan Kimia |
Depositing User: | Users 8922 not found. |
Date Deposited: | 20 May 2022 04:00 |
Last Modified: | 20 May 2022 04:00 |
URI: | http://repository.unj.ac.id/id/eprint/28516 |
Actions (login required)
View Item |