PERUBAHAN MAKNA DALAM LIRIK LAGU DANGDUT TAHUN 2014

NOVIANTI RAHMI PUTRI, . (2015) PERUBAHAN MAKNA DALAM LIRIK LAGU DANGDUT TAHUN 2014. Sarjana thesis, UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA.

[img] Text
Novianti Rahmi Putri.pdf

Download (906kB)

Abstract

Pengembangan bahasa Indonesia dapat dilakukan melalui media apa saja, salah satunya melalui lirik lagu. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perubahan makna dalam lirik lagu dangdut tahun 2015 yang ditinjau dari segi semantik. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif kualitatif. Objek penelitian ini adalah lirik lagu dangdut terpopuler tahun 2014 berdasarkan situs www.dangduters.com. Hasil penelitian menunjukkan bahwa 25 lirik lagu dangdut memiliki tema yang paling banyak muncul adalah percintaan sebanyak 22 lirik lagu dangdut, sementara 3 lainnya bertema sosial masyarakat. Dalam lirik lagu dangdut juga ditemukan kosakata ataupun ungkapan baik yang telah ada di KBBI ataupun yang belum ada. Kosakata atau ungkapan tersebut merupakan suatu media untuk mengembangkan bahasa Indonesia. Salah satu cara untuk mengembangkannya adalah perubahan makna. Perubahan makna yang paling banyak ditemukan adalah perluasan makna sebanyak 46 istilah. Sementara itu, 24 istilah mengalami pengasaran, 19 istilah mengalami perubahan total, 14 istilah mengalami penghalusan, dan 3 istilah mengalami penyempitan makna. Dari beberapa istilah baru yang ditemukan, banyak yang saat ini digunakan oleh masyarakat baik dalam pertuturan ataupun di sosial media.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Additional Information: 1). N. Lia Marliana, S.Pd., M. Phil. (Ling.). ; 2). Drs. Sam Mukhtar Chaniago, M.Si.
Subjects: Bahasa dan Kesusastraan > Kesusastraan > Sastra Indonesia
Divisions: FBS > S1 Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia
Depositing User: Users 8922 not found.
Date Deposited: 23 May 2022 02:36
Last Modified: 23 May 2022 02:36
URI: http://repository.unj.ac.id/id/eprint/28565

Actions (login required)

View Item View Item