ERICH ENRIQUE GREGORY, . (2013) HUBUNGAN ANTARA KEMANDIRIAN DALAM BELAJAR DENGAN PRESTASI BELAJAR SISWA SMK BUDHI WARMAN II JAKARTA. Sarjana thesis, UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA.
Text
ERICH ENRIQUE GREGORY.pdf Download (35MB) |
Abstract
Penelitian ini dilaksanakan pada SMK Budhi Warman II Jakarta pada bulan Mei hingga Juni 2013. Penelitian ini bertujuan untuk mendapatkan pengetahuan yang tepat (sahih, benar, valid) dan dapat dipercaya (dapat diandalkan, realibilitas) mengenai apakah terdapat hubungan antara kemandirian dalam belajar dengan prestasi belajar siswa SMK Budhi Warman II Jakarta. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode metode survei dengan pendekatan korelasional. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas XI SMK Budhi Warman II Jakarta. Sampel yang diambil sebanyak 89 orang dengan menggunakan teknik acak sederhana (Simple Random Sampling). Dalam uji normalitas dengan rumus lilliefors pada variabel X diperoleh nilai Lo terbesar = 0,047, Ltabel untuk n= 89 dengan taraf signifikansi 0,05 adalah 0,094. Ltabel > Lo (0,094 > 0,047). Dengan demikian, dapat disimpulkan data berdistribusi normal. Dalam uji hipotesis, uji keberartian regresi menggunakan table Analisis Varians (ANAVA) diperoleh Fhitung (30,19) > Ftabel (3,91) hal ini membuktikan bahwa regresi berarti. Dari hasil uji linieritas regresi menghasilkan Fhitung (0,99) < Ftabel (1,70), ini berarti model regresi adalah linear. Uji koefisien korelasi product moment menghasikan rxy= 0,508. Hasil dari uji keberartian koefisien korelasi dengan menggunakan uji t. Hasil yang diperoleh adalah thitung (5,49) > ttabel (1,68). Perhitungan koefisien determinasi diperoleh hasil 25,76% berarti prestasi belajar dipengaruhi oleh kemandirian dalam belajar sebesar 25,76% dan sisanya 74,33% dipengaruhi oleh faktor lain. Kesimpulan penelitian ini adalah terdapat hubungan positif dan signifikan antara kemandirian dalam belajar dengan prestasi belajar pada siswa SMK Budhi Warman II Jakarta. Ini berarti jika kemandirian dalam belajar tinggi maka prestasi belajar tinggi. ***** This research held at the SMK Budhi Warman II on May until June 2013. The purpose of this research is to get a right knowledge (aunthentic, exact, valid) and trustable (reliable, and based on reality) about the correlation between independ of learning with achievement. The method that used in this research method used is survey method with the correlational approach. The population in this all XI SMK Budhi Warman II Jakarta’s student. The sample that took from population of the SMK Budhi Warman II are 89 people using simple random sampling. In normality experiment with lilliefors formula for variable X gets Lo max = 0,047, Ltable for n=89 with significant value 0,05 is 0,094. Ltable > L0 (0,047 > 0,094). So, can be concluded that data is distributed normally. In hypothesis testing, regression coefficient significance testing using analysis of variance table (ANAVA) obtained Fcount (0,99) < Ftabel (1,70) this means that regression is significance. Product Moment Coefficient Correlation test produces rxy = 0,508. Results of significant test of correlation coefficients using t tests. The results obtained Tcount (5,49) > ttabel (1,68). The calculation of the coefficient of determination obtained 25,76% and the remaining 74,33% influenced by other factors. The conclusion of this study is there is a positif and significant correlation between independ of learning with achievement on student at SMK Budhi Warman II. This means if increases of independ of learning will increases achievemnt.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Additional Information: | 1 ). Dra. Sudarti ; 2 ). Maisaroh, S.E., M.Si. |
Subjects: | Pendidikan > Teori, Penelitian Pendidikan |
Divisions: | FE > S1 Pendidikan Administrasi Perkantoran |
Depositing User: | Users 14651 not found. |
Date Deposited: | 22 Jul 2022 23:09 |
Last Modified: | 22 Jul 2022 23:09 |
URI: | http://repository.unj.ac.id/id/eprint/32037 |
Actions (login required)
View Item |