EFEKTIVITAS PERMAINAN SCRAMBLE DALAM PEMBELAJARAN STRUKTUR KALIMAT BAHASA JEPANG DI SEKOLAH MENENGAH ATAS NEGERI 81 JAKARTA

VINDI OKTAVIANDA AZIS, . (2013) EFEKTIVITAS PERMAINAN SCRAMBLE DALAM PEMBELAJARAN STRUKTUR KALIMAT BAHASA JEPANG DI SEKOLAH MENENGAH ATAS NEGERI 81 JAKARTA. Sarjana thesis, UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA.

[img] Text
BAB I .pdf

Download (134kB)
[img] Text
BAB III.pdf

Download (182kB)
[img] Text
BAB IV.pdf

Download (229kB)
[img] Text
ABSTRAK .pdf

Download (71kB)
[img] Text
COVER SCRAMBLE.pdf

Download (66kB)
[img] Text
DAFTAR ISI .pdf

Download (74kB)
[img] Text
KATA PENGANTAAR .pdf

Download (77kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (80kB)
[img] Text
BAB V.pdf

Download (90kB)
[img] Text
BAB II .pdf

Download (235kB)

Abstract

Bahasa Jepang dan bahasa Indonesia memiliki perbedaan susunan struktur struktur kalimat, sehingga siswa sering merasa kesulitan dalam membuat seta memahami struktur kalimat bahasa Jepang. Hal inilah yang melatarbelakangi penulis untuk menerapkan permainan scramble dalam pembelajaran struktur kalimat bahasa Jepang di Sekolah Menengah Atas. Permainan Scramble dapat memberikan variasi terhadap teknik-teknik yang telah digunakan sebelumnya. Untuk mengetahui efektivitas, peneliti telah mengadakan penelitian dengan desain true experimental. Populasi pada penelitian ini adalah siswa Sekolah Menengah Atas 81 Jakarta Timur, dan sampel penelitian berjumlah 49 orang siswa, 23 siswa sebagai kelas Kontrol dan 26 siswa sebagai kelas eksperimen. Penelitian ini dilakukan sebanyak empat kali pertemuan. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini berupa tes (post-test), angket, dan observasi. Berdasarkan hasil pengolahan data tes, diperoleh nilai rata-rata kelas eksperimen sebesar 85,96 dan nilai rata-rata kelas kontrol sebesar 62,06. Dari nilai rata-rata tersebut diperoleh nilai thitung sebesar 7,40, sedangkan untuk nilai ttabel dengan db= 48 pada 5% sebesar 2,011. Maka thitung lebih besar dari ttabel . Sehingga dapat disimpulakan bahwa adanya perbedaan yang signifikan antara kelas eksperimen dan kelas kontrol. Berdasarkan hasil pengolahan data angket, diketahui bahwa permainan scramble dapat memudahkan siswa dalam memahami struktur kalimat bahasa Jepang serta membuat pembelajaran struktur kalimat bahasa Jepang menjadi lebih menarik dan menyenangkan.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Additional Information: 1). Nur Saadah Fitri Asih, M. Pd ; 2). Cut Erra Rismorlita, M. Si
Subjects: Bahasa dan Kesusastraan > Bahasa Jepang
Divisions: FBS > S1 Pendidikan Bahasa Jepang
Depositing User: Users 14685 not found.
Date Deposited: 23 Sep 2022 03:01
Last Modified: 23 Sep 2022 03:01
URI: http://repository.unj.ac.id/id/eprint/36366

Actions (login required)

View Item View Item